Ini Pesan COO LP3I Bengkulu Kepada 107 Wisudawan LP3I

Ini Pesan COO LP3I Bengkulu Kepada 107 Wisudawan LP3I

RBO >>>  BENGKULU >>>  LP3I College Bengkulu mewisuda 107 orang peserta didiknya kemarin bertempat di Adeeva Hotel And Xonvention Pantai Panjang Kota Benglulu. Hadir dalam acara tersebut Walikota Bengkulu yang diwakili oleh Asisten I, Bujang HR, Kepala Dinas Pendidikan Kota diwakili oleh Kabid Paudni, Minarni, Kapolres diwakili oleh AKP, Thohir dan Kepala Dinas Tenaga Kerja diwakili oleh Yuli A.

COO LP3I, Jaenudin Ahmad, MM.,M.Pd berpesan kepada wisudawan untuk menjaga nama almamater dan menjadi agen perubahan bangsa dengan bekerja keras, jujur serta disiplin.

Senada disampaikan oleh Asisten I, Bujang HR. Ia mengatakan bahwa Pemerintah Kota Bengkulu menyambut baik kehadiran LP3I di Bengkulu. Tentu bermanfaat untuk membangun Bengkulu di bidang pendidikan. Lebih lanjut dikatakannnya,  banyak hal-hal yang bisa dilakukan untuk membangun Kota Bengkulu.

Di samping itu Bujang berharap bahwa pesan yang disampaikan oleh COO LP3I hendaknya diterapkan dalam kesehariannya kelak. Antara praktik dan teori dapat disesuaikan ditengah-tengah masyarakat dan dunia kerja.(ae-4)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: