Heboh, Pemuda Kota Agung Hilang Diculik Makhluk Gaib
RBO >>> SELUMA >>> Heboh, seorang pemuda berinisial ML, (25) mendadak menghilang dari rumahnya di Desa Kota Agung, Kecamatan Seluma Timur, Kabupaten Seluma pada Minggu (12/9) dini hari. Keluarga dan warga menduga, korban hilang diduga karena diculik makhluk gaib.
Informasi dilapangan, ML diketahui menghilang dari rumahnya pada Minggu dini hari sekitar pukul 01.00 WIB. Sehari-hari dia tinggal serumah orang tuanya.
" Informasi menyebutkan, dia tiba -tiba keluar rumah dan lari ke arah perkebunan sawit belakang SD, sehingga keluarga berusaha mengejar, namun menghilang dikegelapan malam," cerita Aprizal, warga Desa Kota Agung, Kecamatan Seluma Timur kepada radarbengkuluonline.com, Minggu (12/9).
Warga sekitar bersama kalangan pemuda yang menerima informasi juga berusaha mencari dengan menyisiri sejumlah lokasi perkebunan dan anak sungai, namun hingga sekitar pukul 04.00. WIB belum juga diketemukan. " Ini bukanlah yang pertama kali. Dan sebelumnya pada malam tanggal 17 Agustus lalu, juga sudah pernah menghilang dan ditemukan," kata Maman, warga lainnya.
Hingga berita ini ditulis, keluarga dibantu warga sekitar masih berusaha mencari keberadaannya. Bahkan, dibantu menggunakan orang pintar. Sejumlah pihak menduga kuat, ia menghilang dibawa makhluk gaib. (0ne)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Survei Pilkada Kota Bengkulu 2024: Elektabilitas Persaingan Ketat Elektabilitas di Jelang Pencoblosan
- 2 Tim Hukum Rohidin Kaji Penetapan Tsk oleh KPK dan Siap Ajukan Praperadilan
- 3 Aliansi Masyarakat Peduli Bengkulu Tuntut Pembebasan Gubernur Rohidin dari KPK
- 4 Ikuti 9 Cara Memilih Mobil untuk Jalur Ektrem, Berbukit dan Pegunungan
- 5 Toyota Mirai vs Hyundai Nexo: Masa Depan Kendaraan Tanpa Emisi?
- 1 Survei Pilkada Kota Bengkulu 2024: Elektabilitas Persaingan Ketat Elektabilitas di Jelang Pencoblosan
- 2 Tim Hukum Rohidin Kaji Penetapan Tsk oleh KPK dan Siap Ajukan Praperadilan
- 3 Aliansi Masyarakat Peduli Bengkulu Tuntut Pembebasan Gubernur Rohidin dari KPK
- 4 Ikuti 9 Cara Memilih Mobil untuk Jalur Ektrem, Berbukit dan Pegunungan
- 5 Toyota Mirai vs Hyundai Nexo: Masa Depan Kendaraan Tanpa Emisi?