Personel Damkar Evakuasi Warga dan Barang Yang Kena Banjir

Personel Damkar Evakuasi Warga dan Barang Yang Kena Banjir

  RBO >>> BENGKULU >>>  Menerima laporan warga di Perumahan Korpri, butuh bantuan untuk dievakuasi karena adanya banjir, personel Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Bengkulu langsung terjun le lokasi dengan menurunkan 2 unit perahu karet. Pada kesempatan ini, Kadis Damkar Kota Bengkulu, Yuliansyah memimpin langsung proses evakuasi. Evakuasi dimulai dari menyelamatkan buku-buku  dan barang penting lainnya dari SD 89. Setelah itu dilanjutkan dengan mendatangi beberapa rumah warga. Terlihat personel Damkar tak kenal lelah terus membantu warga dan memastikan semua barang penting dan warga sudah dievakuasi sebelum air makin tinggi. “Semua barang-barang berharga dan warga mulai kita evaluasi. Terutama buku-buku di SD 89 Bentiring dan anak-anak kecil,” ungkap Yuliansyah saat ditemui radarbengkuluonline.com di lokasi banjir, Selasa (19/10). Ia juga memperingatkan kepada warga untuk tetap waspada. Karena, ada kemungkinan kiriman air di hulu kembali datang dan mengakibatkan air naik. “Kita minta tetap waspada. Apabila hendak dievakuasi ,bisa hubungi kami. Tim nanti akan tetap standby membantu warga yang terdampak banjir.” Tampak juga hadir ke lokasi banjir Plt Asisten I Eko Agusrianto, Asisten II Saipul Apandi. (ae3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: