Resmi Pimpin KORMI, Bang Ken Siap Sukseskan Fornas Kormi 2021
radarbengkuluonline.com (RBO) - BENGKULU - Resmi dilantik jadi Ketum KORMI Provinsi Bengkulu, H. Ahmad Kanedi SH, MH menyatakan siap membesarkan KORMI dan menyukseskan Fornas KORMI tahun 2021. "Alhamdulillah, hari ini kita sudah dilantik sekaligus dikukuhkan oleh Ketum KORMI Pusat, Bapak Hayono Isman. Kedepan, kita segera menyusun dan membentuk KORMI di kabupaten. Kemudian KORMI Bengkulu juga menyatakan siap menyukseskan Fornas KORMI tahun 2021," pungkas Bang Ken panggilan akrabnya saat dihubungi radarbengkuluonline.com tadi siang.
Sebelumnya diketahui, bertempat di halaman Stadion Semarak Sawah Lebar Kota Bengkulu, Sabtu, (20/11), Ketua Umum Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Nasional, Hayono Isman, resmi melantik Ketua KORMI serta Pengurus KORMI Provinsi Bengkulu H. Ahmad Kenedi.
Pelantikan itu berdasarkan Surat Keputusan KORMI Nasional Nomor : 052/SK/KORMINAS/VIII 2021 tentang Pengukuhan Pengurus KORMI Provinsi Bengkulu Masa Bakti 2021 - 2025. "Saya selaku Ketua Umum Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (KORMI) Nasional dengan ini secara resmi melantik dan mengukuhkan saudara - saudara sebagai Pengurus KORMI Provinsi Bengkulu Masa Bhakti 2021 - 2025, " sampai Hayono Isman.
Hayonon Isman sangat mengharapkan kepada Ketua dan seluruh pengurus KORMI Provinsi Bengkulu yang baru saja dilantik agar dapat menjalankan tugas dan fungsinya serta menumbuhkembang seluruh kegiatan pembangunan olahraga, baik olahraga nasional, terlebih lagi olahraga yang berbasis kemasyarakat di Provinsi Bengkulu.
Hayono Isman selaku Ketua Umum KORMI Nasional juga mengharapkan kepada KORMI di daerah dalam kiprahnya menumbuhkembang olahraga rekreasi masyarakat. "Harus dapat berkolaborasi dan menjadi mitra strategis dengan pihak Pemerintah," tegasnya.
Dengan berkolaborasinya KORMI dengan pihak pemerintah, pasti kegiatan olahraga rekreasi kemasyarakatan akan menjadi lebih baik dan akan terwujudnya jati diri bangsa secara nasional. (idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Dinas Dukcapil Tidak Libur Pada Hari Pemungutan Suara 27 November 2024
- 2 KPK Umumkan Status Gubernur Bengkulu, Sekdaprov dan Ajudan Menjadi Tersangka dan Ditahan
- 3 10 Tips Menghemat Bahan Bakar dalam Berkendara: Cara Efektif agar Mobil Tidak Boros BBM saat Berkendara Jarak
- 4 Kajati Bengkulu Kunjungan Kerja di Bengkulu Utara, Pjs Bupati Syaifudin Tagamal Ucapkan Terima Kasih
- 5 Saat Masa Tenang Hendaknya Masyarakat Merasa Senang
- 1 Dinas Dukcapil Tidak Libur Pada Hari Pemungutan Suara 27 November 2024
- 2 KPK Umumkan Status Gubernur Bengkulu, Sekdaprov dan Ajudan Menjadi Tersangka dan Ditahan
- 3 10 Tips Menghemat Bahan Bakar dalam Berkendara: Cara Efektif agar Mobil Tidak Boros BBM saat Berkendara Jarak
- 4 Kajati Bengkulu Kunjungan Kerja di Bengkulu Utara, Pjs Bupati Syaifudin Tagamal Ucapkan Terima Kasih
- 5 Saat Masa Tenang Hendaknya Masyarakat Merasa Senang