Festival Lagu Daerah Sukses, Kata Gubernur Rohidin Luar Biasa
radarbengkuluonline.com - BENGKULU- Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah mengapresiasi kegiatan Festival Band dan Solo Lagu Daerah dalam Rangka HUT Provinsi Bengkulu ke 53 Tahun yang digagas oleh Bengkulu Peduli bersama Better TV. Ia menyebutkan kegiatan yang luar biasa ini patut diapresiasi sebagai bentuk cinta budaya daerah, terkhusus lagu Daerah Bengkulu.
"Kegiatan ini sungguh luar biasa. Dan saya rasa kedepan kegiatan seperti ini terus diselenggarakan agar budaya Bengkulu makin dikenal luas," ungkap Gubernur Rohidin tadi siang .
Rohidin juga menyampaikan, kegiatan yang sukses terlaksana ini, tentu kedepan kegiatan seperti ini juga harus terlaksana lagi oleh Bengkulu Peduli dengan melibatkan kerjasama semua pihak dalam bentuk promosi daerah. "Seperti kegiatan parade Musik Lagu Daerah pada tahun 2022 ini nanti, dan sejumlah OPD juga harus punya andil dalam kegiatan tersebut dengan tujuan program yang mengangkat promosi daerah, demi kemajuan Daerah Bengkulu," tuturnya. BACA JUGA: Ayo Ikuti Lomba Mancing Lepas Pantai Badri Berhadiah Jutaan + Doorprize
Ia juga mengucapkan selamat kepada para pemenang Festival Band dan Solo Lagu Daerah Bengkulu. "Saya ucapkan selamat kepada para pemenang. Semoga kemenangan ini menjadi pemicu semangat untuk berprestasi ditingkat selanjutnya," jelas Rohidin yang juga langsung menutup rangkaian acara Festival Band dan Solo Lagu Daerah Bengkulu, Minggu (28/11) di Taman Mangrove Badrika Lingkar Barat.
Sementara untuk pemenang lomba Festival Band dan Solo Lagu Daerah, kategori Band, juara pertama dimenangkan oleh Labora Band, juara kedua dimenangkan oleh Sosnovka Band, juara ketiga Pasmel Band.
Sedangkan untuk pemenang lomba kategori Solo, juara pertama dimenangkan Suci Zarkah, lalu juara kedua Thamrin dan juara ketiga Anggi.(idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Persaingan Toyota Corolla Cross Hybrid vs Nissan Kicks e-Power: Mana yang Lebih Ramah Lingkungan?
- 2 7 Tips Memilih Mobil dengan Ground Clearance Tinggi untuk Jalan Berbatu dan Banjir
- 3 Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
- 4 Huda-Rahmadi Menang di Pilbup Mukomuko, Sapuan-Wasri Ucapkan Selamat dan Akui Kemenangan Huda
- 5 Teddy-Gustianto Klaim Kemenangan Unggul Jauh dalam Hitungan Cepat
- 1 Persaingan Toyota Corolla Cross Hybrid vs Nissan Kicks e-Power: Mana yang Lebih Ramah Lingkungan?
- 2 7 Tips Memilih Mobil dengan Ground Clearance Tinggi untuk Jalan Berbatu dan Banjir
- 3 Sengit!! Paslon Gubernur Bengkulu Saling Klaim Kemenangan
- 4 Huda-Rahmadi Menang di Pilbup Mukomuko, Sapuan-Wasri Ucapkan Selamat dan Akui Kemenangan Huda
- 5 Teddy-Gustianto Klaim Kemenangan Unggul Jauh dalam Hitungan Cepat