Pendaftaran Akun LTMPT untuk SNMPTN 2022 Dibuka Sore Ini
![Pendaftaran Akun LTMPT untuk SNMPTN 2022 Dibuka Sore Ini](https://radarbengkulu.disway.id/upload/2021/12/SNMPTN.webp)
radarbengkuluonline.com JAKARTA – Peluncuran Penerimaan Mahasiswa Baru dalam Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) bakal digelar hari ini, Selasa, (4/1/20222). Untuk pendaftaran akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), rencananya mulai membuka pukul 15.00 WIB.
“Pembukaan penerimaan mahasiswa baru di PTN akademik dan PTN vokasi untuk program sarjana dan diploma IV dibuka, Selasa (4/1)” tulis undangan konferensi pers LTMPT, dikutip Selasa, (4/1/2022). SILAHKAN BACA: MTQ Tingkat Kabupaten Kepahiang Terancam
Saat ini pihak LTMPT juga tengah melakukan sosialisasi mengenai Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) Adapun sosialisasi PDSS dilakukan pada tanggal 1 Desember sampai 8 Februari 2022. Sedangkan sosialisasi SNMPTN dimulai pada 1 Desember sampai 28 Februari 2022. “Launching atau peluncuran kegiatan Penerimaan Mahasiswa Baru SNMPTN sendiri nantinya akan digelar 4 Januari 2022. Pada hari itu juga, siswa sudah dapat melakukan pembuatan akun LTMPT,” terangnya. BACA DULU: Jembatan Air Sebakul Jadi Tempat Selfie
Pembuatan akun LTMPT dapat dilakukan mulai 4 Januari sampai 15 Februari 2022. Registrasi akun LTMPT baik bagi siswa maupun sekolah dilakukan pada laman portal.ltmpt.ac.id. BACA JUGA: Ini Dia Orang Bengkulu Yang Tersangkut Namanya di Jalan (28-Tamat)
Selanjutnya, penetapan siswa eligible pada 4 Januari sampai 8 Februari 2022. Kemudian pengisian PDSS berlangsung pada 8 Januari hingga 8 Februari 2022. Sedangkan pendaftaran SNMPTN sendiri berlangsung pada tanggal 14 sampai 28 Februari 2022. Saat pendaftaran siswa dapat memilih dua program studi paling banyak dua Perguruan Tinggi Negeri (PTN). PERLU DIBACA: Jalan Tol Bengkulu Mubazir Kalau Tidak Sampai ke Lubuk Linggau
“Jika memilih dua program studi, salah satu harus berada di PTN pada provinsi yang sama dengan SMA/MA/SMK asalnya. Jika memilih satu program studi, dapat memilih PTN yang berada di provinsi mana pun.” (der/fin)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share:
- 1 Cek Sekarang! Berikut Ini Tips Cairkan Bansos PKH Februari 2025 Bagi Masyarakat yang Terdaftar
- 2 Golkar Bengkulu Siap Gelar Musda ke-XI, Yahya Zaini Minta Calon Ketua Siapkan Diri
- 3 Dedy Wahyudi dan Ronny PL Tobing Siap Ikuti Rangkaian Pelantikan KDH/WKDH
- 4 Seru Banget! Yuk Kunjungi 3 Tempat Nongkrong Terbaru dan Kekinian di Bengkulu, Favorit Muda-Mudi
- 5 Dedy-Ronny dan Para Bupati di Bengkulu Sudah Di Jakarta dan Segera Dilantik
- 1 Cek Sekarang! Berikut Ini Tips Cairkan Bansos PKH Februari 2025 Bagi Masyarakat yang Terdaftar
- 2 Golkar Bengkulu Siap Gelar Musda ke-XI, Yahya Zaini Minta Calon Ketua Siapkan Diri
- 3 Dedy Wahyudi dan Ronny PL Tobing Siap Ikuti Rangkaian Pelantikan KDH/WKDH
- 4 Seru Banget! Yuk Kunjungi 3 Tempat Nongkrong Terbaru dan Kekinian di Bengkulu, Favorit Muda-Mudi
- 5 Dedy-Ronny dan Para Bupati di Bengkulu Sudah Di Jakarta dan Segera Dilantik