Wisuda, Santri TPA/MDA Binaan PAI Siapkan Generasi Unggul Seluma
suasana wisuda TPQ-wawan-
SELUMA, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Sebanyak 281 santri Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) dan Madrasah Diniyah Awaliyah gabungan binaan Penyuluh Agama KUA Kecamatan Sukaraja mengikuti wisuda. Acara ini berlangsung di gedung Serbaguna Desa Cahaya Negeri, Kecamatan Sukaraja pada Selasa (5/7).
BACA JUGA:Pemkab, Baznas Seluma Salurkan Bantuan Fakir Miskin dan Anak Yatim Piatu
Kasi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam Kementerian Agama Seluma, Drs Ahmad Jumaidi yang hadir dalam kegiatan tersebut mengungkapkan, pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan wisuda santri tahun ini. Acaranya berlangsung semarak dan meriah dan penuh antusiasme peserta santri TPQ/MDA, pendamping guru dan ustadznya maupun orangtua wali. Kegiatan tersebut juga menginspirasi masyarakat untuk belajar Al-Quran.
Guru dan wisudawan foto bersama-wawan
" Pesan saya, setelah tamat, jangan hanya selesai disini. Terus belajar Alquran. Saya sangat kagum, ada yang sudah menjadi hafiz dan mengikuti MTQ tingkat Kabupaten Seluma," ujar Kasi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam Kementerian Agama Seluma, Drs Ahmad Jumaidi.
BACA JUGA:Zulfahni Bantah Informasi Nursalim Ditetapkan Sebagai Ketua DPC Demokrat Mukomuko
Ahmad Jumaidi juga menyampaikan terima kasih kepada pihak KUA Kecamatan Sukaraja dan para pembina TPQ yang telah meniti jalan ke surga, meletakkan dasar bagi generasi yang menekuni Al-Quran.
" Kami sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada KUA Sukaraja dan penyuluh PAI yang telah menginisiasi dan membina generasi-generasi pecinta Al-quran," ujar Ahmad Jumaidi.
BACA JUGA:Pemkot Beri Bantuan untuk Disabilitas Terdampak Banjir
Sementara itu, Kepala KUA Sukaraja, Nanang Hermanto SH, MH mengatakan, wisuda santri diikuti oleh 281 santri dari 31 TPQ/MDA yang ada di Kecamatan Sukaraja.
"Kegiatan ini diadakan setiap dua tahun sekali. Total seluruhnya ada 93 TPQ/MDA, Namun hanya diikuti 281 santri dari 31 TPQ/MDA," ujar Nanang Hermanto.
Pihaknya juga berharap melalui kegiatan wisuda santri TPQ/MDA tersebut, akan lebih meningkatkan semangat TPQ/MDA yang ada di Kecamatan Sukaraja dalam mencetak santri berprestasi dalam belajar Alquran. Sehingga lembaga TPQ/MDA akan selalu menghasilkan generasi-generasi emas, unggul dan beriman dalam mendukung Pemkab Seluma menuju Seluma ALAP. (0ne)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: