Silaturahmi Pecinta Seni, Orgen Tunggal 3 Kecamatan Cek Sound Bersama

Silaturahmi Pecinta Seni, Orgen Tunggal  3 Kecamatan Cek Sound Bersama

Foto bersama pecinta seni musik Organ Tunggal saat cek sound bersama-Berlian-

 

KETAHUN, RADARBENGKULUONLINE.COM - Pecinta seni musik yang sekaligus pemilik Organ Tunggal (OT) di 3 Kecamatan, yakni Kecamatan Batik Nau, Pinang Raya dan Kecamatan Ketahun menggelar cek sound bersama, Senin (29/08/2022) bertempat di lapangan D3 Desa Bumi Harjo, Kecamatan Pinang Raya, Bengkulu Utara. 

Kegiatan ini merupakan silaturahmi antar pemilik OT di Bengkulu Utara, terkhusus 3 Kecamatan tersebut. Ini diikuti sebanyak 13 OT di Kecamatan Batik Nau,  Pinang Raya dan Kecamatan Ketahun. Kegiatan ini berlangsung meriah dan sukses luar biasa seharian penuh.

Salah satu pecinta seni musik pemilik Organ Tunggal (OT) Beringin Jaya Musik (BRJ Musik) yang beralamat di Dusun Beringin Desa Samban Jaya, Kecamatan Batik Nau,  Kabupaten Bengkulu Utara, Didik Suprayogi mengatakan, cek sound bersama yang dilakukan pecinta seni musik ini merupakan kegiatan tahunan sebagai bentuk silaturahmi antar pecinta seni. Terkhusus Organ Tunggal agar tetap terjaga kekondusifan dalam mencari rezeki. 

 BACA JUGA:Warga Babatan Ulu Tersambar Petir, Satu Meninggal

BACA JUGA:Ini Dia Data dan Fakta Unik Nama-Nama Kelurahan di Kota Bengkulu (46)

"Cek sound yang kita adakan hari ini diikuti sebanyak 13 OT dari Kecamatan Batik Nau, Kecamatan Pinang Raya dan Kecamatan Ketahun, ini merupakan kegiatan tahunan yang kita adakan selain silaturahmi sesama pemain dan crew juga sharing antar teknisi bagaimana menghasilkan suara yang bagus, baik dan enak didengar oleh masyarakat banyak dalam kegiatan hiburan pesta pernikahan maupun acara-acara lainnya," jelas Yogi Mantan Kades Samban Jaya 2 periode ini. 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: