Pemda Kepahiang Gelar Apel Pasukan Penanganan Bencana

Pemda Kepahiang   Gelar Apel Pasukan Penanganan Bencana

Bupati Kepahiang menghadiri Apel Kesiapsiagaan bencana alam-Ruvi-

 

 

KEPAHIANG, RADARBENGKULUONLINE.COM - Pemkab Kepahiang bersama sejumlah instansi melaksanakan Upacara Gelar Pasukan dan Peralatan dalam Rangka siaga Kemungkinan bencana alam di Kabupaten Kepahiang, Selasa (11/10) pagi.

Ini digelar bertempat di Halaman Kantor Bupati Kepahiang. Bertindak sebagai inspektur upacara, Bupati Kepahiang. Turut hadir dalam acara tersebut  Forkopimda Kabupaten Kepahiang, Kepala Badan/Dinas/Kantor serta instansi lainnya.

Bupati Kepahiang, Dr.Ir.H. Hidayattullah Sjahid, MM, IPU menyampaikan, upacara gelar pasukan dan peralatan  ini adalah sebuah kewajiban dalam rangka antisipasi kejadian bencana alam di Kabupaten Kepahiang, apakah itu gempa bumi, banjir, tanah longsor atau angin puting beliung seiring dan lain sebagainya.

"Apel siaga ini bertujuan agar ada sinergi dan kesiapsiagaan dalam menghadapi berbagai kemungkinan risiko terjadinya bencana alam. Meski demikian, kita tentunya berharap agar tidak ada bencana yang terjadi di wilayah Kabupaten Kepahiang ini," ujar bupati.

BACA JUGA:Gubernur Sepakat, Dewan Lanjutkan Bahas APBD 2023

Ia berharap dengan diselenggarakannya apel ini akan terwujud kesiapsiagaan penanggulangan bencana untuk menciptakan suasana kondusif di masyarakat. Khususnya, kesiapan peralatan dan personel yang dimiliki stake holder masing-masing.

BACA JUGA:Kepala BKAD Ditunjuk jadi PLT Sekda Bengkulu Utara

"Kita telah memantau. Peralatan kita cukup memadai, walaupun ada beberapa peralatan kondisinya perlu diperbaiki. Kami juga meminta masyarakat untuk bersikap waspada terhadap kemungkinan munculnya bencana alam. Baik berupa bencana banjir, tanah longsor atau angin puting beliung. Apa lagi saat ini musim penghujan cukup tinggi. Kita tidak tahu kapan terjadinya bencana. Kita harus selalu siap siaga dan waspada." imbuhnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: