Kampiun Lomba Tahfidz di MIN 2 Kota Ada Disini
Salah seorang anak yang ikut lomba tahfidz (ATAS), Juri yang menilai dari UIN Fatmawati Sukarno (BAWAH).-Adam-
BENGKULU, RADARBENGKULUONLINE.COM - Selain Asmaul Husna pada tanggal 14 Desember 2022, MIN 2 Kota Bengkulu juga mengadakan lomba hafalan juz 30. Pelaksanaannya digelar Kamis pagi (15/12).
Tampak hadir, Kepala MIN 2 Kota, Drs Tarmizi, M.T.Pd dan seluruh Kepala MI negeri maupun swasta yang mendampingi anak didiknya.
Madrasah yang ikut lomba ialah yang tergabung dalam KKMI, diantaranya, MIN 1 Kota, MIN 2 Kota, MI Muhajirin, MI Humairah, MI Plus Ja-Alhaq, MI Abdurrahman Bin Auf, MI Hidayatullah Hasaniah, MI Plus Nur Rahma, MI Asy-Syifa, MI Darussalam, MI As-Shofa, MI Al-Islam, MI Muhammadiyah, MI Nurul Huda, MIS IT Generasi Rabbani, MI Terpadu Mutiara Assyifa, MIS Ikhwanul Djauhariah dan MI Al-Baani.
Juri pada lomba kali ini berasal dari UIN Fatmawati Sukarno yakni, Dr. Iwan Romadhan Sitorus, MH.I dan M. Yusuf, S.Ag.
BACA JUGA:Inilah Riwayat Selingkar Tanah Bengkulu Tempo Dulu (6)
Kepada RADARBENGKULUONLINE.COM, Kepala MIN 2 yang juga Ketua KKMI se-Kota Bengkulu, Drs Tarmizi, M.T.Pd mengungkapkan, juara bagian putra ialah MI Humairah dan MI Hidayatullah Hasaniah sebagai juara bagian putri.
BACA JUGA:Anak-Anak Seluma Masuk Pengurus Partai Politik
"Juara satu MI Pria, diraih oleh MI Humairah, MI Plus Nur Rahma posisi runner up dan tempat ketiga didapat oleh tuan rumah (MIN 2 Kota , red). Sedangkan pada MI Putri, MI Hidayatullah Hasaniah menyabet posisi puncak, juara kedua MI Humairah dan tempat ketiga ditempati oleh MI Nurul Huda," sampai Tarmizi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: