Inilah Hasil Musrenbangdes Air Sebayur 2024

 Inilah Hasil Musrenbangdes Air Sebayur 2024

Kades Air Sebayur Hariyono Sampaikan Sambutan-Berlian-

 

 
PINANG RAYA, RADARBENGKULUONLINE.COM  - Pemerintahan Desa (Pemdes) Air Sebayur, Kecamatan Pinang Raya, Kabupaten Bengkulu Utara bersama Badan Permusyawarah Desa (BPD) melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa (Musrenbangdes) Tahun Angaran (TA) 2024. Ini akan didanai oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten, APBD Provinsi dan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Pusat. Kegiatan ini berlangsung pada Jumat (16/12/2022).
 
Kegiatan yang bertujuan untuk menentukan prioritas rencana pembangunan pada  2023 dan sekaligus menentukan usulan pembangunan yang bersumber dari APBD Kabupaten,Provinsi,bahkan dana APBN pusat itu berjalan lancar dan sukses.
 
Dalam sambutan yang sekaligus membuka acara kegiatan Musrenbangdes, Kades Hariyono mengatakan, dirinya bersama jajaran perangkat desa saat ini telah mengoptimalkan pelayanan terhadap masyarakat. Kades juga berupaya ke depannya pelayanan serta kinerja perangkat desa semakin lebih baik lagi.
 
"Terima kasih kepada rekan perangkat desa yang telah melayani masyarakat secara optimal. Tentu dengan sinergitas antar perangkat desa bersama kades dan juga BPD kita dapat memajukan desa ini," ungkap Kades.
 
Ditambahkan Kades, melalui anggaran Dana Desa tahun 2022, pihaknya telah sukses merealisasi perehaban sarana olah raga. Tidak hanya itu, penyaluran BLT DD sebanyak 12 bulan juga telah dirampungkan Pemdes Air Sebayur.
 
"Kita telah rampungkan perehaban lapangan olah raga. Dan juga untuk BLT DD kita telah salurkan sebanyak 12 bulan kepada keluarga penerima manfaat (KPM)," tambah Kades.
 
Dari hasil pelaksanaan RKPDes TA 2023 dan Musrenbangdes 2024, ada beberapa usulan kegiatan pembangunan yang menjadi prioritas bagi desa.
 
Adapun skala prioritas itu yakni pengaspalan jalan 5 KM, pembangunan tower jaringan cellular, pengoralan jalan usaha tani 20 KM, pembangunan jembatan penghubung Kecamatan sebanyak 4 titik, pengadaan bantuan hewan ternak sapi, saluran irigasi 2 KM, dan penambahan jaringan instalasi PAMSIMAS.
 
"Ada beberapa poin yang menjadi usulan prioritas desa yang akan kita bawa ke Musrenbangcam nanti. Semoga dengan kerja keras,usulan itu, bisa menjadi skala prioritas pemerintah untuk direalisasikan," jelas Kades.  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: