Kakan Kemenag Kota Bengkulu Lantik 8 Pejabat, 4 Diantaranya Kepala Madrasah

 Kakan Kemenag Kota Bengkulu Lantik 8 Pejabat, 4 Diantaranya Kepala Madrasah

Tampak Hendri Kuswiran, M.Pd dilantik oleh Kakan Kemenag Kota Bengkulu, H. Sipuan, S.Ag, MM menjadi Kepala MAN 1 Kota Bengkulu bersama 7 pejabat yang lain-Adam-

BENGKULU, RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kota Bengkulu, H. Sipuan S.Ag, MM, Kamis (30/3), melaksanakan mutasi dan rotasi kepada para pejabat.

BACA JUGA:Bank Mandiri Pasang 556 Unit Panel Surya, Dorong Implementasi Bisnis Berbasis ESG

 

 

 

Para pejabat yang dilantik antara lain, Hendri Kuswiran, M.Pd dilantik menjadi Kepala MAN 1 Kota Bengkulu, Dr. Eryanti, M.Pd dilantik menjadi Kepala MTsN 2 Kota Bengkulu.


Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, H. Sipuan, S.Ag, MM membacakan surat salinan mutasi dan rotasi di lingkungan Kemenag Kota Bengkulu-Adam-

Kemudian, Ahmad Ahyan, M.Pd dilantik menjadi Kepala MIN 1 Kota Bengkulu, Ach Jainuri S.Ag dilantik menjadi Kepala MIN 2 Kota Bengkulu.

BACA JUGA:Jelang Mudik Lebaran, Pemprov Bakal Terbitkan Jadwal Larangan Operasi Truk Angkutan Batu Bara

 

 

 

Lalu, Rudian, S.Ag diangkat menjadi Kepala KUA Muara Bangkahulu, Jaudi Hartono, S.Ag.M.Hi diangkat menjadi Kepala KUA Selebar, Khairil Amir Tanjung, S.Ag.M.Pd diangkat menjadi Kepala KUA Ratu Agung dan Mukmin Nuryadin, M.Hi diangkat menjadi Kepala  KUA Kampung Melayu.

BACA JUGA: Perusahaan di Benteng Wajib Rekrut 75 Persen Tenaga Kerja Lokal

 

 

 

H. Sipuan, S.Ag, MM dalam arahannya mengatakan, mutasi dan rotasi sebagai ASN adalah hal yang biasa dillakukan.

"Kita sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) harus siap dimutasi dimana saja. Karena mutasi dan rotasi itu sendiri adalah hal yang biasa dan semata-mata untuk kebutuhan organisasi," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: