Bupati Mian Harapkan Masyarakat Rutin Senam Sekali dalam Seminggu

 Bupati Mian Harapkan Masyarakat  Rutin Senam Sekali dalam Seminggu

Bupati Mian sedang memberikan kata sambutan-Berlian-radarbengkulu.disway.id

 

RADARBENGKULU.DISWAY.ID - Bupati Bengkulu Utara, Ir. H. Mian, didampingi Ketua Tim Penggerak PKK, Ny. Hj. Eko Kurnia Ningsih menghadiri acara roadshow senam bersama yang difasilitasi oleh jajaran Dinas Kepemudaan dan Olahraga Bengkulu Utara di lapangan Pal 30, Kecamatan Lais, Sabtu (23/09/2023).

BACA JUGA:Sudah Bahagiakan Masyarakatnya, Pemimpin Kharismatik Itu Pamit

 

Acara ini turut dihadiri  Sekretaris Daerah Bengkulu Utara, Asisten dan Staf Ahli Setdakab Bengkulu Utara, Camat Lais, jajaran OPD Bengkulu Utara, serta seluruh masyarakat peserta senam bersama.

Disamping  kegiatan senam bersama masyarakat, turut dilaksanakan juga kegiatan penyerahan bantuan dari Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Bengkulu Utara, penyerahan bantuan Antropometri untuk posyandu, dan penyerahan bantuan biaya pendamping pengobatan pasien salah seorang masyarakat Kecamatan Lais yang saat ini sedang berada di Rumah Sakit Palembang.

BACA JUGA: Cie-Cie, Kaesang Pangarep Resmi jadi Kader PSI, Sayangnya Mereka Enggak Masuk Senayan

 

Bupati Bengkulu Utara mengharapkan melalui kegiatan roadshow senam bersama tersebut masyarakat dapat semakin semangat menjaga kesehatan dengan rutin melaksanakan senam bersama minimal 1 minggu sekali.

"Setelah ini mudah- mudahan masyarakat makin semangat dan dapat melaksanakan senam rutin minimal 1 minggu sekali," ucapnya. (*) 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: https://radarbengkulu.disway.id