Penguatan Digital Kaum Media, Wujudkan Peradaban Indonesia Emas
Penguatan Digital Kaum Media, Wujudkan Peradaban Indonesia Emas-Windi-
RADAR BENGKULU — Yayasan Peradaban Indonesia Emas (PIE) bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Bengkulu dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Bengkulu menggelar Pelatihan Digital Workshop Literasi Digital. Acara bertema "Penguatan Digital Kaum Media, Wujudkan Peradaban Indonesia Emas" ini juga merangkap sebagai Pelatihan Pemuda Kreatif Digital dalam rangka memperingati HUT ke-55 Provinsi Bengkulu.
Sebanyak 200 pemuda asal Kota Bengkulu turut ambil bagian dalam pelatihan ini yang berlangsung selama dua hari di Adeva Hotel Bengkulu, pada tanggal 16-17 Desember 2023. Peserta dibagi ke dalam tiga sesi, masing-masing dengan durasi delapan jam.
BACA JUGA:Memanfaatkan Sampah, SDN 1 Kaur Menggelar Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
Gubernur Bengkulu, Prof. Dr. H Rohidin Mersyah, MMA, membuka secara resmi acara tersebut, diwakili oleh Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Pemprov Bengkulu, Hj. Foritha Ramadhani Wati, SE, MSi. Dalam sambutannya, Foritha menekankan pentingnya peran teknologi bisa meningkatkan sektor pendidikan, ekonomi, dan penciptaan lapangan kerja baru di Bengkulu. Dia juga menggarisbawahi perlunya edukasi agar kaum media dapat menggunakan teknologi digital dengan bijak dan bermanfaat.
"Kaum media merupakan bagian penting dari masyarakat. Mereka berperan dalam menyampaikan informasi dan edukasi kepada masyarakat luas. Oleh karena itu, diperlukan edukasi agar kaum media dapat memanfaatkan teknologi digital secara bijak dan bermanfaat," ungkap Foritha.
BACA JUGA:PRC Jelaskan Peluang ESD Terpilih jadi Anggota DPR RI Dapil Bengkulu, Bisa Suara Terbanyak?
Foritha juga memberikan pesan kepada pemuda Bengkulu untuk menjadi kreatif, terutama dalam memanfaatkan teknologi digital di tengah persaingan globalisasi yang semakin ketat. "Pemuda harus mampu menciptakan lapangan kerja, dan melalui kegiatan workshop digital ini menjadi salah satu langkah strategis untuk mengoptimalkan digitalisasi dalam mendukung pertumbuhan ekonomi dan menciptakan lapangan maupun kesempatan kerja," tambahnya.
BACA JUGA:Begini Langkah Kongkret UNIB Bengkulu Mewujudkan Wilayah Bebas Korupsi dan WBBM
Ketua Yayasan PIE Yumartin SPdi, menjelaskan bahwa tujuan dari pelatihan digital ini adalah untuk meningkatkan literasi digital kaum media di Bengkulu. Dia menekankan bahwa perkembangan teknologi digital tidak bisa diabaikan, dan edukasi diperlukan agar teknologi tersebut dapat dimanfaatkan dengan bijak dan bermanfaat tanpa menimbulkan dampak negatif.
Dalam pelatihan ini, peserta diberikan materi seputar literasi digital, penulisan konten digital, desain digital, dan pemanfaatan informasi digital. Para narasumber yang kompeten di bidangnya, termasuk Jurnalis Tempo Phesi Ester Julikawati dan Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bengkulu Dempo Xler, SIP, MAP, turut berkontribusi dalam menyampaikan materi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: