Ini Dia Kreasi Pedagang EsTeh Poci Bengkulu, Bisa Hasilkan Banyak Rasa!
Es Teh dengan ragam variasi-Zulfa-radarbengkulu
RADARBENGKULU – Pedagang Es Teh Poci di Bengkulu sangat kreatif dalam berkreasi. Hasilnya, kreativitas itu bisa membuat berbagai macam rasa yang dikombinasikan dengan Teh Poci.
Pada dasarnya Teh Poci merupakan teh yang diseduh secara khas dalam poci dan cangkir dari tanah liat. Minuman khas Jawa Tengah ini menggunakan teh hijau atau teh melati yang mengeluarkan aroma yang khas.
BACA JUGA:5 Makanan dan Minuman Serta Rempah Ini Bisa Meredakan Penyakit Rematik? Yuk Simak Ulasannya Berikut!
Salah satu Pedagang Es Teh Poci di Jalan Jeruk , Kelurahan Lingkar Timur, Annisa Maharani mengatakan, ia menjual Es Teh Poci dengan berbagai macam rasa. Mulai dari rasa buah-buahan, hingga rasa milkshake.
BACA JUGA:Aneka Resep Minuman Biji Selasih
''Saya membuka stan Es Teh Poci di lokasi Jalan Jeruk ini sejak Juni 2023 lalu,'' ujar Pemilik Stan Es Teh Poci, Annisa Maharani saat diwawancarai RADARBENGKULU.DISWAY.ID Senin, 22 Januari 2024.
Ia menyampaikan, harga yang dijual mulai dar Rp. 3000 hingga Rp. 10.000. '' Original Tea menjadi menu yang paling best seller, atau yang paling diminati dengan harga Rp.3.000.''
BACA JUGA:Belum Banyak yang Tahu, Minuman Ini Ampuh Lunturkan Lemak dan Turunkan Stres
Modal awal yang dikeluarkan oleh Annisa untuk membeli segala alat dan bahan di Kantor Pusat Es Teh Poci sekitar Rp. 5.000.000.
Pada awalnya, perempuan berusia 27 tahun tersebut tetap membeli bahan penjualan di Kantor Pusat. Namun beberapa waktu terakhir ia mengatakan lebih memilih belanja bahan di salah satu Toko Online. Yaitu, Shopee.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: