Spesifikasi HP Infinix Zero 30 5G, Ponsel Stylish Dengan Performa dan Fitur Kamera Baru!

Spesifikasi HP Infinix Zero 30 5G, Ponsel Stylish Dengan Performa dan Fitur Kamera Baru!

Infinix Zero 30 5G berhasil menarik perhatian pasar smartphone karena perpaduan desain stylish dan teknologi-Ist-

Infinix Zero 30 5G  juga mencakup perlindungan Corning Gorilla Glass 5 yang memberikan keamanan tambahan terhadap goresan.

Performa Infinix Zero 30 5G didukung chip terbaik MediaTek Dimensity 8020.

Juga hadir dengan RAM 12GB dan memori internal 256GB sehingga memungkinkan pengguna menikmati pengalaman multitasking dengan ruang penyimpanan yang luas.

BACA JUGA:Makin Percaya Diri dengan 10 Hp Termahal di Indonesia tahun 2023, iPhone 15 Pro Max 1 TB Teratas?

Bagian kamera Infinix Zero 30 5G  menarik, dengan tiga kamera belakang 108 MP (wide angle), 13 MP (ultra wide angle), dan 2 MP ( depth) yang memberikan hasil jepretan detail.

Perekaman video 4K pada 60 fps menambah dimensi kreatif dalam penggunaan kamera.

BACA JUGA:Makin Percaya Diri dengan 10 Hp Termahal di Indonesia tahun 2023, iPhone 15 Pro Max 1 TB Teratas?

Sementara kamera depan Infinix Zero 30 5G   50MP menawarkan kualitas foto yang tajam untuk selfie dan panggilan video.

Selain itu, dengan baterai fast charge 5000mAh 68W, pengguna tidak perlu menunggu lama untuk mendapatkan daya maksimal.

 

HP Infinix Zero 30 5G juga menjalankan sistem operasi Android 13 dengan antarmuka XOS yang ditingkatkan.

 

Dilengkapi dengan konektivitas terbaik antara lain Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, Bluetooth 5.2, NFC dan berbagai sensor canggih, Infinix Zero 30 5G siap memenuhi kebutuhan pengguna baru.

 

 HP Infinix Zero 30 5G tersedia dalam warna Roma Green, Golden Hour, dan Fantasy Purple, HP Infinix Zero 30 5G ini juga menawarkan pengalaman audio 24-bit/192kHz berkualitas tinggi dengan speaker elektronik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: