Persiapan Menyambut Bulan Suci Ramadhan

Persiapan Menyambut Bulan Suci Ramadhan

Dr. H. Khoiruman, M.Pd.I-Adam-radarbengkulu

 

RADARBENGKULU - Para pembaca rahimakumullah , tidak terasa hari ini kita sudah memasuki hari Jumat lagi. Untuk itu, redaksi sudah menyiapkan khutbah Jumat untuk pembaca semua. Judulnya,  Persiapan Menyambut Bulan Suci Ramadhan.

Materi ini ditulis oleh  Ustadz Dr. H. Khoiruman, M.Pd.I  .  Rencananya, materi ini akan disampaikan saat menjadi khatib shalat Jumat di Masjid Raya Baitul Izzah, Jalan Raya Pembangunan Kelurahan Padang Harapan , Kecamatan Ratu Agung, Kota Bengkulu.

 

Apa saja isi materi khutbahnya, silahkan dibaca langsung tulisannnya dibawah ini. Selamat membaca! Semoga ada manfaatnya bagi kita semua.

 

Jamaah Jumat yang dimuliakan Allah SWT, 

Kita maklumi bersama hari ini adalah tanggal 20 Sya’ban. Artinya kurang lebih sembilan atau sepuluh hari lagi kita semua akan memasuki bulan suci Ramadhan. Yaitu, bulan yang ditunggu -tunggu oleh umat Islam. Karena di dalamnya ada perintah wajib untuk berpuasa, yang janji balasannya bisa mengampuni dosa-dosa seseorang setahun yang lalu dengan syarat dilakukan karena iman dan mengharap hanya ridha Allah.

“Wahai orang-orang yang beriman! Diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang sebelum kamu agar kamu bertakwa. (QS. Al-Baqarah: 183)

 

“ Barang siapa yang berpuasa dibulan Ramadhan karena iman dan mengharap ridha Allah, maka Allah akan mengampuni dosa -dosanya (setahun) yang lalu.'' (Muttafaqun ALaih) 

 

Hadirin Sidang Jamaah Jumat yang dirahmati Allah,

Berkaitan dengan hal tersebut disisa sepuluh hari  terakhir bulan Sya’ban ini, perlu kita tetap waspada. Karena Rasulullah sendiri pernah mengingatkan kita supaya tidak lalai dibulan Sya’ban ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu