Serius Maju Pilwakot, Benny Suharto Komentari Kandidat Calon Walikota Bengkulu Tahun 2024

Serius Maju Pilwakot, Benny Suharto Komentari Kandidat Calon Walikota Bengkulu Tahun 2024

Benny Suharto Serius Maju dalam Pilwakot Bengkulu, Dan Komentari Kandidat Calon Walikota Bengkulu-Poto DPC Hanura bengkulu-

RADAR BENGKULU - Seorang pengusaha asal Bengkulu bernama Benny Suharto baru saja menunjukan keseriusannya untuk ikut di kontestasi Pilwakot Bengkulu. 

Pernyataan sikap Benny Suharto ini diawali dengan kegiatan halal bihalal yang digelar di kediamannya.

Ternyata pernyataan sikap Benny ini sejalan dengan sikap sejumlah partai politik.

Seperti yang disampaikan ketua DPD partai Golkar Rohidin Mersyah bahwa Benny Suharto sudah masuk pantauan Golkar,khususnya di pilwakot Bengkulu tahun 2024.

BACA JUGA:Eni Khairani Istri Rektor UMB Berpotensi Besar di Pilgub Bengkulu Tahun 2024, Diisukan Dampingi Helmi

BACA JUGA:Gubernur Jelaskan Alasan Mantan Kepala SMAN 5 yang Pernah Bermasalah Dipindahkan jadi Kepala SMAN 6

Bahkan Rohidin sempat memberikan masukan agar Benny dapat menata Kota Bengkulu menjadi lebih baik.

Sehari setelahnya, Benny langsung bergerak dinamis dengan mengunjungi partai Hanura guna mengambil formulir pendaftaran.

Pengambilan formulir oleh Benny Suharto disambut oleh Sekretaris DPD Partai Hanura Kota, Bambang Hermanto, dan tim penjaringan.

BACA JUGA:Alumni UMB Masuk Islam Setelah Merasa Nyaman dan Tenang Saat Mengenakan Hijab

BACA JUGA:Penjabat Bupati Bengkulu Tengah Minta Calon Guru Penggerak Jadi Agen Perubahan

Kepada wartawan, Benny mengungkapkan keseriusannya maju pilwakot Bengkulu tahun 2024. 

Diapun mengaku sangat senang ketika hadir di Hanura langsung disambut oleh Sekretaris DPC Hanura Bambang Hermanto.

"saya tersanjung dengan sambutan dari partai Hanura yang sejalan dengan niat saya untuk maju pilwakot Bengkulu tahun 2024. Habis dari Hanura ini, saya akan mengunjungi partai lain seperti PKB," sampainya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: