Gelar Yasinan, Pemkab Seluma Salurkan Santunan Anak Yatim, Fakir Miskin dan Penderita Thalasemia

Gelar Yasinan, Pemkab Seluma Salurkan Santunan Anak Yatim,   Fakir Miskin dan Penderita Thalasemia

Asisten Pemerintahan dan Kesra, H. Hendarsyah, S.IP, MT sedang menyerahkan santunan untuk anak yatim dan fakir miskin-Wawan-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Bupati Seluma diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra, H. Hendarsyah, S.IP, MT menyerahkan santunan untuk anak yatim dan fakir miskin di Gedung Daerah Kabupaten Seluma, Selasa, 7 Mei 2024. 

Kegiatan yang diawali dengan  yasinan dan doa bersama ini, dihadiri Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Baznas, pejabat Eselon II dan III di lingkungan Pemerintah Kabupaten Seluma.

BACA JUGA: Jamaah Calon Haji Seluma Berangkat Tanpa Uang Saku

 

Asisten Pemerintahan dan Kesra H. Hendarsyah S.IP MT dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan yasinan yang dilaksanakan Pemkab Seluma ini rutin dilaksanakan setiap bulannya.

"Pemkab Seluma bekerjasama dengan Baznas memberikan santunan kepada anak yatim, fakir miskin dan penderita thalasemia," sampainya. 

BACA JUGA: Sempat Berteriak, Truk Bawa Material Bangunan Hantam Mobil Parkir dan Ruko di Seluma Karena Rem Blong

 

Hendrasyah berharap agar kegiatan seperti ini akan selalu terlaksana dimasa yang akan datang. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu