Waspada Corona, Pasar Dusun Tengah Ditutup

Rabu 13-05-2020,20:34 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Kabid Perdagangan: Belum Ada SE Penutupan Pasar

RBO, SELUMA - Mewaspadai penyebaran Corona Virus Disaese - 2019 (Covid-19) ditengah pandemik saat ini, pemerintah desa dan pengelola Pasar Mingguan di Desa Dusun Tengah, Kecamatan Lubuk Sandi menutup aktivitas pasar sejak Rabu (13/5).

Penutupan pasar dengan batas waktu yang belum ditentukan tersebut tentunya mengecewakan sejumlah masyarakat yang menggantungkan ekonominya dari pasar. "Terkejut saja, sampai sini tiba-tiba pasar ditutup. Seharusnya, sosialisasi disampaikan sejak jauh -jauh hari," ujar Udin (50) salah seorang pedagang, Rabu (13/5).

Terkait hal itu, Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi dan UKM Seluma, Mulyadi Joyo Martono S.Sos. MM melalui Kabid Perdagangan, Bainal Amin, ST mengaku belum mengetahui adanya penutupan Pasar Rabu di Desa Dusun Tengah Kecamatan Lubuk Sandi tersebut. "Sejauh ini belum ada surat resmi yang kami terima dari pihak pengelola pasar terkait penutupan pasar tersebut," ujar aBainal Amin ST, Rabu (13/5).

Menurut Bainal, sejauh ini pula belum ada surat edaran (SE) resmi dari Kementrian Perdagangan ataupun dari pemerintah daerah melalui Disperindagkopdan UKM terkait imbauan menutup aktivitas pasar di tengah pandemik Corona. (One)

Tags :
Kategori :

Terkait