RBO >>> BENGKULU >>> Alhamdulillah. Dari keempat calon siswa yang mendaftar beasiswa Sekolah Cendekia Banzas (SCB) RI semua lulus dalam tahap seleksi akademik. "Alhamdulillah, dari 132 calon siswa yang lulus tahap akademik se-Indonesia, kita dari perwakilan Provinsi Bengkulu juga ikut meloloskan empat calon siswa. Ditahap selanjutnya wawancara orang tua. Karena seleksi ini akan berlangsung sampai bulan April 2021 sesuai jadwal seleksi yang berikan oleh SCB. Harapannya, semoga semuanya bisa lulus dan bisa mewakili Provinsi Bengkulu di SCB tahun 2021 ini. Kalau ada yang lulus, ini perdana untuk Bengkulu," ujar Ketua Baznas Provinsi Bengkulu, Drs. H. Mukhtaridi Baijuri, MM kepada radarbengkuluonline.com saat dihubungi di sekretariatnya, Kamis (4/2). Untuk tahap seleksi selajutnya, wawancara orangtua akan diagendakan tanggal 1 sampai 7 Februari 2021, melalui telepon seluler dari pihak SCB. Untuk itu, pihaknya mengimbau orangtua tidak usah khawatir wawancara tersebut. Sebab, masih mengikuti beberapa tahapan seleksi lagi. " Keempat calon siswa ini, Dowo Anugera, Izza Muhammad Redjamat, Jelita Anggraini, dan Cristiano Ronaldo Siva, semuanya dari perwakilan Kabupaten. Untuk di Kota Bengkulu belum ada yang mendaftar. Kami harapkan, mereka memang menjadi pilihan untuk mendapatkan beasiswa SCB ini," tutupnya. (ach)
4 Calon Siswa Cendekia Baznas Lulus Seleksi Administrasi
Kamis 04-02-2021,19:56 WIB
Editor : radar
Kategori :