Air Meluap, Rumah Warga Pagar Ruyung Nyaris Amblas

Rabu 11-08-2021,19:08 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

RBO <<<  BATIK NAU <<<  Musibah longsor akibat bencana alam yang dipicu hujan deras kembali terjadi di Bengkulu Utara. Teranyar, longsor terjadi di Desa Pagar Ruyung, Kecamatan Batik Nau, Kabupaten Bengkulu Utara yang tejadi Selasa sore (10/08/2021) sekitar pukul 14.00 WIB.

Data yang berhasil dihimpun, longsor tersebut membuat 1 unit rumah milik Nur Hidayat, warga dusun 2 Desa Pagar Ruyung, Kecamatan Batik Nau terancam amblas ke sungai. Dimana jarak rumah dengan longsor menyisakan sekitar lebih kurang 1 meter.

Hal tersebut dibenarkan oleh Kades Pagar Ruyung, Azandi Kartawinata, S. Pd yang dikonfirmasi radarbengkuluonline.com melalui sambungan telepon. Ia mengatakan, longsor terjadi akibat hujan deras yang terjadi sejak Senin (09/08/2021) yang membuat air sungai Bintunan meluap, sehingga terjadilah longsor. “Ya benar, kejadiannya Selasa sore sekitar jam 14.00 WIB. Sudah kita laporkan ke pihak Kecamatan dan Kabupaten. Semoga segera ada tanggapan,” kata Azandi.

Sementara itu Camat Batik Nau, Sabani, SH turut membenarkan kejadian tersebut. Ia menyebutkan, telah dilaporkan ke pihak BPBD Bengkulu Utara. ” Sudah langsung kita lapor ke pihak BPBD. Dalam waktu dekat pihak BPBD akan turun ke lokasi,” singkat Sabani. (bri)

Tags :
Kategori :

Terkait