Baru 10 Orang Kandidat Ketua KONI

Selasa 09-11-2021,22:46 WIB
Reporter : radar
Editor : radar

Besok, Hari Ini Terakhir Pengambilan Formulir Caketum KONI radarbengkuluonline.com -  BENGKULU - Untuk pendaftaran Calon Ketum (Caketum) KONI Provinsi Bengkulu yang akan dilaksanakan Musprov pada tanggal 20 November 2021, menurut Ketua Tim Penjaringan dan Pendaftaran KONI Provinsi Bengkulu, Dr H. Rahimandani, sudah ada 10 orang yang ambil formolir. Pengambilan formulir pendaftaran ini  segera tutup.

"Hari ini, tadi ada dua kandidat yang datang mengambil formulir pendaftaran. Ada adinda Ketua KNPI Kota Supratman atau Iwan, dimana beliau datang mengambil formulir dengan latar belakang Pengurus PTMSI Tenis Meja Provinsi serta anggota Siwo PWI Bengkulu. Kemudian ada  Sasriponi Bachrin. Artinya, sudah ada 10 kandidat yang mengambil formulir pendaftaran," ungkap Rahimandani kepada radarbengkuluonline.com Selasa (9/11).

Adapun sebelumnya, lanjutnya,  sudah ada delapan kandidat. Antara lain, Dadang Mishal, Dedy Ermansyah, Hijazi, Yogi, Finandi, Muharamin dan ada dari Benteng. "Pengambilan formulir akan kita tutup besok (Hari ini Rabu - Red) pukul 16.00 WIB. Jadi bagi yang ingin mengambil formulir pendaftaran masih ada kesempatan besok. Kemudian terkait statemen pimpinan DPRD yang minta penundaan Musprov KONI karena ingin mendengar LPJ Plt Ketua KONI terhadap PON Papua, saya rasa itu bukan ranah saya untuk menjawabnya," singkat Rahimandani.

BACA JUGA: Heryandi Optimis Bisa Bawa KONI Lebih Maju Sebelumnya dari Ketua KNPI Kota Bengkulu, Supratman S. Sos, M. Si usai mengambil formulir pendaftaran Caketum KONI menjelaskan bahwa KONI Bengkulu butuh sosok pemimpin baru yang bersih dan berintegritas dalam membesarkan dan memajukan dunia olahraga daerah. "Jadi besok tanggal 10 November adalah peringatan hari pahlawan nasional. Sebab itu,  dalam momen hari pahlawan tahun 2021 ini, kami dari KNPI Kota menjadikan momentum ini sebagai kebangkitan dunia olahraga kita. Dimana pahlawan itu adalah sosok yang rela berjuang, rela bekerja tanpa pamrih, kita ingin melahirkan pahlawan untuk KONI Bengkulu yang siap bekerja tanpa pamrih. Sebab itu, kami mengambil formulir pendaftaran dan KNPI Kota akan siap menjalankan KONI satu tahun pertama dengan tanpa menggunakan dana hibah APBD. Sebab berkaca dari dua periode kepemimpinan KONI Bengkulu, dua Caketum  itu akhirnya masuk pesantren karena Tipikor. Tipikor itu terjadi karena adanya dana APBD yang diselewengkan. Sebab itu, kita nanti jika diberi amanah Ketum KONI, akan lihat tahun pertama siapa saja orang yang siap bekerja membangun KONI tanpa dana hibah APBD. Selama tahun itu, KNPI akan menarik para pengusaha, perusahaan swasta maupun BUMN dan BUMD untuk kolaborasi membina Cabang Olahraga. Satu perusahaan minimal bina satu Cabor, itu niat dan pesan yang KNPI Kota sampaikan. Selain itu, saya juga sudah berpamitan dengan Ketum Pengprov PTMSI, Bapak H. M Saleh SE serta Dang Pihan Pino Ketum SIWO PWI Bengkulu dalam rangka pengambilan formulir Caketum KONI ini," terang Supratman. (idn)

Tags :
Kategori :

Terkait