MANNA, RADARBENGKULUONLINE.COM - Pemutakhiran Pendataan Keluarga tahuan 2022 (PK-22) merupakan kegiatan lima tahunan BKKBN untuk mendapatkan data keluarga Indonesia. Hal ini sesuai dengan Undang-Undang No. 52 Tahun 2009 tentang perkembangan kependudukan dan pembangunan keluarga, yang diperkuat dengan Peraturan Pemerintah No. 87 Tahun 2014 Tentang Perkembangan Kependudukan dan Pembangunan Keluarga, Keluarga Berencana, dan Sistem Informasi Keluarga. Wakil Bupati Bengkulu Selatan, H.Rifai Tajuddin,S.Sos menyampaikan, peraturan tersebut mengamanatkan bahwa dalam rangka mendukung penyelenggaraan perkembangan Program Kependudukan Keluarga Berencana Pembangunan Keluarga (KKBPK) diperlukan Data dan Informasi Keluarga yang dikelola dengan baik dan akurat. "Adapun tujuan ini dilakukan sebagai dasar kita dalam mewujudkan konsistensi kebijakan nasional, Propvinsi, Kabupaten dalam menentukan kebijakan, penyelenggaraan dan melakukan evaluasi program pembangunan keluarga serta nantinya kita bisa melakukan percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem," papar Rifai di aula Bappeda kemarin. Pemutakhiran PK-22 serta pengelola data dan informasi ini sangat penting dan strategis untuk memantapkan komitmen, menyamakan persepsi, dan meningkatkan kompetisi dalam upaya pencapaian kualitas data dan informasi Bangga Kencana melalui sistem informasi keluarga (SIGA) dan pemutakhiran PK-22. Selain itu hasil pemutakhiran Pendataan Keluarga Tahun 2022 (PK-22) ini nantinya akan digunakan sebagai bahan acuan dan pertimbangan dalam rangka mendukung percepatan penurunan stunting. BACA JUGA: Lapas Bengkulu Geledah Blok Narkoba "Semoga dengan pemutahiran P-22 ini kita mampu meningkatakan percepatan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkompeten. Untuk itu diharapkan semua kader mampu melakukan pendataan langsung terjun ke rumah - rumah untuk mendapatkan data yang valid serta akurat agar bisa menentukan apa yang akan menjadi program kerja Pemerintah kedepannya,"pungkas Rifai.
Pemutakhiran Pendataan Keluarga Tahun 2022
Sabtu 24-09-2022,11:20 WIB
Reporter : Fahmi
Editor : Yar Azza
Kategori :
Terkait
Selasa 07-01-2025,19:40 WIB
Kasus Asusila Terhadap Anak, Keluarga dan Korban Jangan Takut Melapor
Senin 30-12-2024,20:38 WIB
Didampingi Kades, Keluarga Korban Pembunuhan Siswi SMPN 13 Kaur dan Neneknya Datangi Polres Kaur
Jumat 20-09-2024,00:04 WIB
Menjaga Diri dan Keluarga Dari Neraka
Senin 17-06-2024,20:38 WIB
Keteladanan Keluarga Nabi Ibrahim AS
Senin 17-06-2024,01:05 WIB
Tiga Nilai Kebaikan dari Keluarga Ibrahim AS
Terpopuler
Senin 07-04-2025,11:26 WIB
Alur Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu Siap Dilalui Kapal pada 8 April 2025
Senin 07-04-2025,11:31 WIB
Harga Cabai Merah di Pasar Panorama Bengkulu Murah, Tapi Pembeli Masih Sepi
Senin 07-04-2025,11:18 WIB
Gubernur Bengkulu Helmi Hasan, Perbaikan Jalan dan Revitalisasi Pelabuhan Sejalan
Senin 07-04-2025,09:20 WIB
Mobil Carry Hantam Tiang Listrik, Kades Air Dingin Masuk RSUD Kaur
Terkini
Senin 07-04-2025,20:17 WIB
8 Rumah Ludes Terbakar di Kelurahan Sumur Meleleh Kota Bengkulu
Senin 07-04-2025,20:12 WIB
PUPR Usulkan View Tower Bengkulu Jadi Tiang Bendera Tertinggi di Indonesia
Senin 07-04-2025,20:10 WIB
Uji Kompetensi untuk Sinkronisasi Visi dan Efektivitas Program Bantu Rakyat
Senin 07-04-2025,18:39 WIB
Ini Cara Rifai Tajudin Selesaikan Keluhan Masyarakat Bengkulu Selatan
Senin 07-04-2025,16:03 WIB