RADARBENGKULU, DISWAY.ID - Agar jaringan listrik tersalur ke pelosok desa di Provinsi Bengkulu, dan upaya agar masyarakat tidak mengeluhkan seringnya padam listrik di beberapa Kabupaten. Pemerintah Provinsi Bengkulu akan melakukan pembangunan jaringan listrik di beberapa Kabupaten. Pembangunan itu diantaranya Kabupaten Kaur, Bengkulu Utara dan Mukomuko. Terkait dengan hal itu pihak PLN harus melakukan ganti rugi pembebasan lahan dan tanam tumbuh kepada masyarakat. BACA JUGA:KTP Dukungan Kurang Dari 2000, Sultan, Abdul Kharis, Andrian dan Edi Belum Memenuhi Syarat Asisten II Setda Provinsi Bengkulu, Fachriza Razie mengatakan pihaknya telah melakukan rapat berasama PLN untuk membicarakan pembebasan lahan dan tanam tubuh tempat pembangunan jaringan listrik di tiga Kabupaten di Provinsi Bengkulu. "Kita mengundang pihak PLN untuk memastikan pembebasan lahan itu agar berjalan dengan baik, tadi ada peraturan gubernur yang harus dilakukan revisi terkait ganti rugi taman tumbuh," sampainya. BACA JUGA:Resahkan Warga Kota Bengkulu, Komplotan Kelas Kakap Bersenpi Organik Didor Polisi Dijelaskannya PLN akan membangun jaringan listrik sebanyak 83 titik yang tersebar di tiga Kabupaten yakni Kaur, Bengkulu Utara dan Mukomuko. PLN pun diminta untuk melakukan penghitungan berapa jumlah ganti rugi. "Nanti akan dihitung berapa besaran biaya ganti rugi ini," katanya. Untuk jaringan ke arah Kabupaten Bengkulu Utara yang tinggal beberapa titik lagi tuntas. Termasuk di kawasan Kabupaten Mukomuko akan disuplai sebagian dari Provinsi Sumatera Barat serta jaringan penghubung dari Bengkulu Selatan ke Kabupaten Kaur. BACA JUGA: Infonya, Ada Ketua Partai Daftar Calon Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Bengkulu, Bolehkah? "Saat ini sedang proses pekerjaan. Kita pastikan ini akan berjalan dengan baik sesuai dengan rencana dan ini harus diselesaikan dalam waktu cepat," tutupnya.
PLN Tambah Jaringan Listrik untuk Kaur, Bengkulu Utara dan Mukomuko
Rabu 01-03-2023,21:32 WIB
Reporter : Windi Junius
Editor : Christ
Tags : #tanam tumbuh
#PLN
#pembebasan lahan
#mukomuko
#kabupaten kaur
#jaringan listrik
#ganti rugi
#fachriza razie
#bengkulu utara
#asisten ii setda provinsi bengkulu
Kategori :
Terkait
Jumat 22-11-2024,18:33 WIB
Penyelenggara Mal Pelayanan Publik, Tandatangan PKS Lima Instansi Agar Mudah Dalam Pelayanan
Jumat 22-11-2024,00:03 WIB
Sukseskan GERMAS, Dinas Kesehatan Kabupaten Kaur Gelar Pertemuan dengan Mitra Kesehatan
Selasa 19-11-2024,01:04 WIB
Kabupaten Kaur Gelar Kick Oof dan Konsultasi Publik dalam Penyusunan KLHS-RPJMD Tahun 2024-2029
Minggu 17-11-2024,01:00 WIB
Ketua PPDI Kabupaten Kaur Ajak Semua Perangkat Desa Menjadi Peserta BPJS Ketenagakerjaan
Kamis 14-11-2024,00:09 WIB
KPU Kabupaten Kaur Gelar Simulasi dan Bimbingan Teknis
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,18:03 WIB
Dempo Jemput Kemenangan untuk Rohidin-Meriani di Pilgub Bengkulu 2024
Sabtu 23-11-2024,09:04 WIB
MSCI Rilis Hasil Survei Calon Walikota Bengkulu Tahun 2024
Sabtu 23-11-2024,11:57 WIB
Toyota Fortuner Diesel vs Mitsubishi Pajero Sport Bensin: Mobil Mana yang Lebih Menguntungkan?
Sabtu 23-11-2024,08:59 WIB
Kader PPP Provinsi Bengkulu Protes dan Ajukan Mosi Tidak Percaya ke Pengurus
Sabtu 23-11-2024,14:30 WIB
Honda Jazz vs Toyota Vios: Persaingan Mobil Kecil untuk Kemudahan Parkir dan Manuver di Jalan Kota
Terkini
Minggu 24-11-2024,01:00 WIB
BPKP Provinsi Bengkulu Beri Bimbingan Teknis Untuk Perangkat Desa Bengkulu Selatan
Minggu 24-11-2024,00:04 WIB
Sukseskan ANBK, Dinas Dikbud Salurkan 1.155 Unit Chromebook dan 220 Unit Laptop
Sabtu 23-11-2024,22:33 WIB
Kapolres Bengkulu: Benar Ada Kegiatan Pemeriksaan Pejabat oleh KPK
Sabtu 23-11-2024,21:22 WIB
Pemda Kabupaten Kaur Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pembersihan Alat Peraga Kampanye
Sabtu 23-11-2024,18:03 WIB