Bupati Mian Salat Idul Adha di Tanjung Harapan

Kamis 29-06-2023,19:55 WIB
Reporter : Berlian
Editor : Yar Azza

BACA JUGA:Aktualisasi Nilai Kehidupan dari Keteladanan Keluarga Nabi Ibrahim AS

 

 

 

 

 

Disampaikan oleh Bupati  Mian, tema Idul Adha tahun ini adalah menjaga persatuan diatas perbedaan. Dengan momentum Idul Adha ini Pemerintah Kabupaten mengajak masyarakat untuk menjadi pelopor penegak persatuan di Kabupaten Bengkulu Utara.

"Tema kita kali ini adalah menjaga persatuan di atas perbedaan. Oleh karena itu kami pihak pemkab mengajak seluruh masyarakat untuk menjadi pelopor penegak persatuan di wilayah Bengkulu Utara," ucapnya.

BACA JUGA:Jalan Sentral Produksi Seperti Jalan Tol Dibangun di Padang Niur

 

 

 

 

 

Lebih lanjut, Mian mengapresiasi semangat masyarakat dalam berpartisipasi di momentum Idul Adha tahun ini yang terbukti dengan meningkatnya jumlah hewan kurban di Kabupaten Bengkulu Utara.

"Pemerintah sangat mengapresiasi partisipasi masyarakat yang terus meningkat dari tahun ke tahun. Alhamdulillah jumlah hewan kurban tahun ini lebih banyak, yaitu 1.664 hewan kurban," tambahnya. 

Kategori :