Update Desain dan Tampilan Model Vespa Sprint S 150 Terbaru, Vespa Matic yang Lebih Modern

Sabtu 08-06-2024,00:06 WIB
Reporter : Eka purnama sari
Editor : Syariah muhammadin

 

 

RADAR BENGKULU - Vespa Sprint S 150 merupakan salah satu lini Vespa matic yang ditawarkan kepada konsumen oleh PT PID (Piaggio Indonesia). 

Model yang cocok untuk perkotaan ini mendapat pembaruan yang menambah kesan modern.

Mengutip dari website katadata.co.id, sebelumnya dirilis oleh CEO dan Country Manager PT Piaggio Indonesia Marco Noto La Diega, versi Vespa Sprint S 150 terbaru ini diharapkan dapat memperluas jangkauan kendaraan bagi para peminat.

BACA JUGA:Ducati Kolab Bersama Supreme Lahirkan Motor Edisi Terbatas dari Ducati: Streetfighter V4

BACA JUGA:Motor Yamaha Terbaru Diluncurkan dengan Nama Mio Gravis 125cc: Desain Elegan, Hadir Dengan Konsep Thrill Never

“Kami sangat senang memiliki model terbaru ini, karena Vespa telah memperluas jangkauannya untuk memperkaya pengalaman berkendara dengan penuh gaya,” kata Marco dalam siaran resminya.

Dibandingkan versi sebelumnya, pakar teknologi menjelaskan Vespa Sprint S 150 mendapat sejumlah peningkatan baik dari tampilan luar maupun fungsi pendukung.

BACA JUGA:Honda Super Cub C125 Kembali Hadir Dengan Warna Baru, Motor Ikonik Honda Klasik, Harganya Segini

BACA JUGA:Kecepatan Mobil Listrik Zeekr 007 Lampaui Xiaomi SU7 Dalam Daftar Mobil Listrik Tercepat di Dunia

Bicara soal tampilan, Piaggio melakukan ubahan pada beberapa komponen seperti panel komunikasi, kaca spion, lampu, setang, jok, dan kontrol sepeda motor.

Tampilan Vespa Sprint S dipertegas dengan detail warna hitam matte pada beberapa komponen dan penambahan grafis baru.

Kemudi sepeda vespa matic mendapat desain baru yang menawarkan posisi berkendara ergonomis.

Pindah ke dashboard, terdapat tambahan aksen geser atau strip depan berwarna hitam serta gril dan ventilasi udara khas Vespa.

Kategori :