3 Aset Pemprov Bengkulu yang Terbengkalai Bakal Segera Direvitalisasi, Ini Penjelasan Gubernur

Sabtu 27-07-2024,06:44 WIB
Reporter : Windi
Editor : Syariah muhammadin

Menurutnya, revitalisasi dan pemanfaatan kembali aset-aset ini tidak dapat dilakukan secara bersamaan, mengingat keterbatasan anggaran dan sumber daya.

 "Jadi memang semuanya tidak bisa kita kerjakan secara serempak, tapi secara bertahap kita mulai perbaiki," tambahnya. Pendekatan bertahap ini dianggap lebih realistis dan dapat memastikan setiap proyek mendapatkan perhatian dan pengelolaan yang tepat.

Gubernur Rohidin menjelaskan bahwa rencana revitalisasi aset-aset ini sudah masuk dalam agenda kerja pemerintah provinsi.

Tahun 2025 mendatang akan menjadi awal dari upaya pemanfaatan kembali sejumlah bangunan yang selama ini terbengkalai.

Pemprov Bengkulu berencana untuk mulai mendesain ulang Mess Pemda dan menata kembali beberapa kawasan strategis di kota.

"Tahun depan kita mulai desain untuk menyempurnakan kembali mess Pemda, kemudian penataan kembali kawasan Lapangan Merdeka, Taman Remaja, termasuk tahun ini mulai dikerjakan kawasan Danau Dendam Tak Sudah," ungkapnya. 

BACA JUGA:BMA Kota Bengkulu: Pemberian Gelar Adat dan Gelar Kehormatan Harus Ada Dasar Hukumnya

BACA JUGA:Cari Penginapan Murah? Ini 4 Rekomendasi Hotel Murah di Kendari, Fasilitasnya Lengkap Harga Mulai Rp.100 Ribu

BACA JUGA:Langkah Politik Sapuan di Pilkada 2024 Bikin Penasaran, Maju Pilbup Mukomuko atau Pilgub?

Kategori :