53 Desa Wisata di Mukomuko Dievaluas Perkembangannya

Rabu 16-10-2024,07:43 WIB
Reporter : Seno
Editor : Syariah muhammadin

 

 

radarbengkuluonline.id - Pemerintah Kabupaten Mukomuko melalui Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Mukomuko akan melakukan melakukan evaluasi ke seluruh desa wisata yang ada di daerah ini yang sebelumnya sudah ditetapkan melalui Surat Keputusan (SK) Bupati.

Evaluasi yang dilakukan ini untuk mengetahui perkembangan desa wisata tersebut.

Kemudian ditetapkan kriteria wisata yang terdapat di desa masing-masing. 

BACA JUGA:Dihadiri Gubernur, Desa Wisata Rindu Hati Raih Juara 5 Lomba Desa Wisata Tingkat Provinsi Bengkulu

BACA JUGA:Desa Wisata Pulau Baru Mukomuko Masuk 5 Besar Lomba Tingkat Provinsi Bengkulu

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Mukomuko, Novria Eka Putra, S.STP melalui Kepala Bidang Pariwisata, Yulia Reni ketika dikonfirmasi membenarkan hal tersebut bahwa pihaknya akan melakukan evaluasi terhadap 53 desa wisata yang ada di daerah ini.

"Ya kita rencanakan akan melakukan evaluasi kepada seluruh desa wisata yang ada di daerah ini," ujar Reni kemarin. 

Lanjutnya, evaluasi yang dilakukan ini nantinya akan menentukan kriteria desa wisata tersebut.

Dan kemudian nantinya akan di buat lagi Surat Keputusan (SK) Bupati sesuai kriteria wisata masing-masing. 

Untuk kriteria wisata sendiri ada 4. yaitu, wisata rintisan, kemudian desa wisata berkembang, desa wisata maju dan desa wisata mandiri.

BACA JUGA:Tempat Wisata Favorit di Sukolilo Pati yang Menarik Dikunjungi Bersama Keluarga

BACA JUGA:3 Rekomendasi Tempat Wisata Populer di Sukamakmur Provinsi Bogor, Info Lengkap dengan Harga Tiket Masuk

"53 desa wisata di Mukomuko ini sudah di SK-kan. Jadi evaluasi yang kita lakukan ini untuk menentukan keriteria desa wisata tersebut. Nanti akan di tetapkan lagi oleh Bupati sesuai kriteria masing-masing. Apakah desa wisata rintisan, berkembang, maju atau mandiri," terang Reni. 

Kategori :