Terduga Pelaku Judi Togel Diamankan Polisi
RBO, ARGA MAKMUR - Tim Opsnal Sat Reskrim Polres Bengkulu Utara melakukan penangkapan terduga pelaku tindak pidana perjudian di wilayah Kecamatan Kota Arga Makmur, pada Selasa Malam, (24/12) Kemarin.
Pada penangkapan tersebut terduga pelaku berinisial AA (27) diamankan anggota setelah kedapatan melakukan pemasangan judi togel dirumahnya yang berada di wilayah Kecamatan Kota Arga Makmur.
Kronologis penangkapan terduga pelaku bermula dari anggota kepolisian mendapat laporan dari warga bahwa disalah satu rumah yang berada di wilayah Kecamatan Kota Arga Makmur diduga dijadikan tempat pemasangan judi togel. Mendapat laporan tersebut anggota langsung melakukan penggerebekan dan mendapatkan 3 (tiga) potongan Kertas berisikan Nomor (kopelan), Uang berjumlah Rp. 66.000, - di saku celana terduga pelaku, 1 buah buku contengan warna biru dan 1 Unit Hand Phone Merk Oppo warna Hitam.
Kapolres BU, AKBP. Anton Setyo Hartanto, S.IK., MH. Melalui Kasat Reskrim, AKP. Jerry Antonius Nainggolan membenarkan adanya penangkapan terduga pelaku perjudian tersebut. "Benar, saat ini terduga pelaku telah kita amankan di Polres dan akan kita minta keterangan lebih lanjut," singkat Kasat Reskrim. (bri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Dinas Dukcapil Tidak Libur Pada Hari Pemungutan Suara 27 November 2024
- 2 Survei Pilkada Kota Bengkulu 2024: Elektabilitas Persaingan Ketat Elektabilitas di Jelang Pencoblosan
- 3 Tim Hukum Rohidin Kaji Penetapan Tsk oleh KPK dan Siap Ajukan Praperadilan
- 4 10 Tips Menghemat Bahan Bakar dalam Berkendara: Cara Efektif agar Mobil Tidak Boros BBM saat Berkendara Jarak
- 5 Kajati Bengkulu Kunjungan Kerja di Bengkulu Utara, Pjs Bupati Syaifudin Tagamal Ucapkan Terima Kasih
- 1 Dinas Dukcapil Tidak Libur Pada Hari Pemungutan Suara 27 November 2024
- 2 Survei Pilkada Kota Bengkulu 2024: Elektabilitas Persaingan Ketat Elektabilitas di Jelang Pencoblosan
- 3 Tim Hukum Rohidin Kaji Penetapan Tsk oleh KPK dan Siap Ajukan Praperadilan
- 4 10 Tips Menghemat Bahan Bakar dalam Berkendara: Cara Efektif agar Mobil Tidak Boros BBM saat Berkendara Jarak
- 5 Kajati Bengkulu Kunjungan Kerja di Bengkulu Utara, Pjs Bupati Syaifudin Tagamal Ucapkan Terima Kasih