Lagi, Tim RBM Gelar TOT Dua Kabupaten

Lagi, Tim RBM Gelar TOT Dua Kabupaten

RBO, BENGKULU - Kesiapan dan persiapan Pilgub 9 Desember 2020 semakin menarik untuk disimak. Bahkan kesiapan tersebut mulai terlihat di tim Rohidin Mersyah sebagai petahana. Terbukti, Tim Relawan Bengkulu Maju (RBM) kembali menggelar Training Of Trainer (TOT) untuk dua kabupaten. Kedua kabupaten tersebut adalah Bengkulu Utara 11 koordinator kecamatan dan Seluma 10 Koordinator kecamatan. Khusus untuk koordinator kecamatan Kabupaten Bengkulu Utara untuk saat ini sudah tahap kedua.

Koordinator Divisi Jaringan Posko Pemenangan Rohidin Mersyah, Riswanda Mahali mengatakan TOT ini dilaksanakan untuk menguatkan kapasitas jaringan dan para koordinator kecamatan di masing-masing daerah tinggal. "Mereka ditugaskan untuk memaksimalkan jaringan yang telah mereka bangun untuk memenangkan pak Rohidin," kata Riswanda Rabu (8/7).
Selain TOT dan pelatihan peningkatan kapasitas koordinator kabupaten para korcam juga di bekali kemampuan untuk merekrut kordinator desa yang menjadi ujung tombak colecting suara di masing-masing desa tempat tinggalnya. "Usai pelatihan ini mereka langsung bertugas," ujar dia.
Dari Sembilan Kabupaten Satu Kota, tinggal satu Kabupaten yang belum dilaksanakan TOT nya yakni Kabupaten Bengkulu Selatan. "TOT untuk semua kabupaten nyaris selesai. Tinggal satu kabupaten lagi yang belum, yakni Kabupaten Bengkulu Selatan dan dalam waktu dekat ini akan dilaksanakan," kata Riswanda.
Sementara itu salah seorang Korcam Kecamatan Giri Mulya, Sumin mengatakan jaringan ini adalah sudah lama terbentuk yakni jaringan pilkada pada 2015 lalu. Sekarang tinggal diaktifkan lagi. "Kami hanya membilas dan upgrate pengetahuan saja, kalau soal jaringan, jaringan ini sudah lama ada tinggal diaktifkan saja," kata dia.
Lain halnya dengan Kabupaten Seluma yang memang jaringan baru dan siap maksimal untuk memenangkan Rohidin Mersyah. "Komitmen kami siap memenangkan Pak Rohidin, Pelatihan ini memberikan kami gambaran tentang apa yang akan kami lakukan untuk tugas tersebut," singkat Koordinator Kecamatan Seluma Barat, Antoni. (hcr)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: