Program 1000 Berbagi, Polres Bantu Janda

Program 1000 Berbagi, Polres Bantu Janda

RBO, SELUMA - Polres Seluma Polda Bengkulu memberikan bantuan paket sembako hasil dari Program 1000 berbagi di wilayah hukum Seluma, Selasa (10/11).

Kapolres Seluma, AKBP. Swittanto Prasetyo S.IK mengungkapkan giat tersebut bertujuan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang kurang mampu dan meningkatkan kepedulian dari seluruh anggota Polres dan jajaran. Kali ini bantuan berupa sembako diberikan kepada Mahaina (42) janda warga Desa Bunut Tinggi, Kecamatan Talo yang hidup denhan dua orang anaknya yang mengalami cacat mental. "Giat ini sebagai bentuk kepedulian dan keprihatinan sosial dengan sasaran kalangan masyarakat ekonomi kurang mampu. Juga sebagai bentuk kepedulian anggota dan jajaran," kata Kapolres, Selasa (10/11).

Paket sembako diserahkan oleh anggota Polsek Talo, Aipda Sumitro dengan disaksikan perangkat desa setempat. "Harapannya dapat meringankan beban masyarakat, terutama ditengah situasi Pandemi Covid 19 saat ini," sampai Kapolres.

Tidak hanya kepada janda, program 1000 juga diserahkan kepada warga kurang mampu warga Desa Talang Benuang, Kecamatan Air Periukan. Mereka adalah Wayan Luhwati ( 65) dan Made Sukle (53) Kapolres juga mengajak agar masyarakat khususnya yang memiliki ekonomi dan kemampuan lebih untuk lebih peduli dan ikhlas memberikan bantuan sesama sebagai jalan berubadah dan kepedulian sosial meringankan beban bersama. (0ne)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: