Sapuan-Wasri Raih 43,57 Persen Suara, Tim Ucapkan Terima Kasih
RBO, BENGKULU – Dari telah dilaksanakannya Pilkada di Kabupaten Mukomuko yang mempertemukan dua Paslon, yaitu petahana Huda-Rahmadi yang head to head dengan sang penantang Sapuan-Wasri, Tim Pemenangan Calon Bupati Sapuan, yang juga merupakan fungsionaris DPP Partai Demokrat Yevri Rinaldi, dia mengatakan bahwa Paslon yang mereka usung berhasil meraih 43,57 persen dukungan suara, dan unggul dibanding Paslon Huda-Rahmadi. “Alhamdulillah dari hitung cepat yang kita lakukan, Paslon kami Sapuan-Wasri berhasil meraih 43 persen dukungan suara dan memenangkan Pilkada di Kabupaten Mukomuko,” ungkap Yevri Rinaldi saat diwawancarai sedang berada di Bandara Fatmawati Soekarno Bengkulu, pagi Kamis (10/12).
Yevri mengatakan, awalnya tadi pagi mereka akan melaksanakan konferensi pers pukul 07.30 WIB di Hotel Mercure Bengkulu. Namun ternyata keberangkatan pesawat Bengkulu Jakarta dipercepat, sehingga Cabup mereka Sapuan buru-buru berangkat naik pesawat menuju Jakarta. “Tapi beliau sudah mewakilkan kepada kami untuk menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Mukomuko yang telah mendukung perjuangan Sapuan-Wasri. Kemudian kepada seluruh Parpol koalisi, tim pemenangan serta penyelenggara pemilu KPU dan Bawaslu serta aparat kepolisian dan seluruh elemen masyarakat Kabupaten Mukomuko kami ucapkan terima kasih karena telah sama-sama menyukseskan Pilkada di Mukomuko tahun 2020 ini dengan baik, aman dan lancar,” katanya.
Kemudian dengan terpilihnya Sapuan-Wasri yang merupakan putra daerah asli Kabupaten Mukomuko itu, mereka menyampaikan harapan bahwa wujudkan pembangunan di Kabupaten Mukomuko agar dapat mengejar ketertinggalan dari daerah lainnya seperti yang menjadi harapan seluruh masyarakat Kabupaten Mukomuko selama ini. “Kami yakin dengan sosok Pak Sapuan yang mempunyai pengalaman dan jaringan terhadap pemerintah pusat, maka pembangunan dan kemajuan Kabupaten Mukomuko ini akan lebih cepat terlaksana,” pungkas Yevri. (idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 2 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing
- 3 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 4 Perbandingan Camper Van vs SUV: Mobil Jenis Apa yang Lebih Cocok untuk Liburan di Alam Terbuka?
- 5 Perbandingan Motor Yamaha NMAX dan Honda PCX, Motor Mana yang Lebih Nyaman untuk Layanan Transportasi?
- 1 Derta Rohidin Ucapkan terimakasih Kepada Tim dan simpatisan, Optimis Romer Menang di Pilgub Bengkulu
- 2 Ini TPS Tempat Cabup dan Cawabup Mukomuko Nyoblos Poto Mereka Masing-Masing
- 3 Statmen Cawagub Bengkulu Meriani Ketika Nyoblos Didampingi Anggota DPD RI Elisa Ermasari
- 4 Perbandingan Camper Van vs SUV: Mobil Jenis Apa yang Lebih Cocok untuk Liburan di Alam Terbuka?
- 5 Perbandingan Motor Yamaha NMAX dan Honda PCX, Motor Mana yang Lebih Nyaman untuk Layanan Transportasi?