Pengaruh Angin Comolunimbus, Sore-Malam Bengkulu Hujan
Anang Anwar: Kalau Mau Kegiatan Sebaiknya ditempat Tertutup Dulu
RBO, BENGKULU – Kondisi cuaca di Provinsi Bengkulu jelang akhir tahun serta perayaan natal dan tahun baru masih terus sedikit ekstrim. Dimana hujan dengan potensi sedang sampai lebat kerap terjadi mulai sore sampai malam hari, “Kita sebenarnya puncak musim hujannya pada Bulan November kemarin. Namun saat ini, untuk wilayah Bengkulu dan sekitarnya memang masih sering turun hujan akibat pengaruh dari awan Comolonimbus atau angin Cb,” ungkap kepala bidang data dan informasi BMKG Bengkulu Anang Anwar pada radarbengkuluonline.com, pagi Minggu (13/12).
Menurut Anang, hujannya dengan durasi cukup lama memang masih terjadi seperti di Kota Bengkulu dan beberapa kabupaten. Kemudian hujan juga berpotensi disertai angin kencang serta kilat dan petir, “Untuk itu, kita himbau agar masyarakat berhati-hati saat keluar rumah ketika sore dan malam hari. Seperti kemarin ada beberapa pohon yang roboh akibat angin kencang. Untuk angin kencang, kita belum sampai pada kategori badai. Kalau badai itu kecepatan angin lebih dari 45 Knot sedangkan kita meskipun kemarin banyak pohon yang roboh, namun kecepatan angin masih berkisar 25 sampai 35 Knot,” terangnya.
Selain itu, untuk potensi longsor serta banjir. BMKG lanjut Anang, melihat longsor berpotensi terjadi untuk daerah perbukitan saja, seperti Kabupaten Kepahiang, sedangkan banjir seperti banyak terjadi di Kota Bengkulu, itu sebenarnya genangan air yang terjadi akibat curah hujan yang turun cukup tinggi, “Kalau potensi banjir itu sebenarnya hanya terjadi genangan air akibat curah hujan yang turun tinggi, sementara aliran pembuangan atau saluran airnya macet, sehingga menyebabkan banjir. Rata-rata yang dikatakan banjir seperti di Kota Bengkulu itu, merupakan tempat titik air berkumpul. Solusinya mari sama-sama kita jaga kebersihan, jangan membuang sampah sembarang tempat, jaga saluran drainase, dengan rutin dibersihkan, sehingga saat hujan turun aliran air kita menjadi lancar,” imbaunya.
Kemudian meskipun kondisi cuaca Bengkulu saat ini cukup ekstrim, namun hal itu menurut BMKG belum menganggu jadwal penerbangan transportasi udara di Bengkulu, “Kalau sejauh ini belum begitu menganggu penerbangan kita. Sebab hujannya mayoritas mulai sore hingga malam hari. Sedangkan jalur penerbangan kita jadwalnya rata-rata pagi dan siang hari. Selain itu, kami juga menyampaikan, bagi warga masyarakat Bengkulu yang ingin melaksanakan kegiatan hingga akhir tahun ini nanti, seperti perayaan natal dan tahun baru. Sebaiknya dilakukan diruang tertutup atau dalam ruangan dulu, sebab cuaca masih sering terjadi hujan dan angin kencang,” tutup Anang. (idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: