Seluruh Pejabat Bengkulu Selatan Dilarang DL Dulu

Seluruh Pejabat Bengkulu Selatan Dilarang DL Dulu

Pejabat Bengkulu Selatan Banyak yang Tidak Menguasai Tupoksinya

RBO >>>  MANNA  >>> Untuk memberikan pemahaman tentang Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) kepada seluruh pejabat, Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi,SE,MM mengatakan, dalam kegiatan Cascading yang sedang dilakukan saat ini, dia meminta  kepad  seluruh pejabat tidak ada kegiatan Dinas Luar (DL). Bahkan kalau bisa hal itu dibatalkan saja dulu.

"Sudah beberapa hari ini kita lakukan, ternyata masih banyak pejabat kita,  baik itu dari eselon dua, tiga dan empat banyak yang tidak menguasasi Tupoksinya. Jadi,  wajar saja kalau kinerja pemerintahan ini kurang berjalan dengan baik," papar Gusnan saat ditemui radarbengkuluonline.com di Rumah Dinas Rabu (2/06).

Seluruh OPD yang ada, lanjutnya,  sudah dijadwalkan waktunya untuk mereka memaparkan indikator capaian kerjanya. Dari sanalah nanti bisa terlihat,  apakah pejabat tersebut bisa mengusai Tupoksinya apa tidak. Hal ini juga merupakan salah satu bahwa Bengkulu Selatan tidak pernah menerima WTP. Karena, dari setiap OPD untuk nilai Sakip dan Latifnya saja masih rendah,bagaimana untuk mencapai yang lain.

"Dengan begitu, kita berharap dengan dilakukannya Cascading ini bisa mengalami perubahan kinerja para pejabat. Untuk persoalan DL, ini dirasa masih kurang efektif kalau kita sebagai pejabat belum mampu mengusai Tupoksi dari jabatan yang kita emban," pungkas Gusnan.(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: