DD Tahap III di Seluma Segera Cair

DD Tahap III di Seluma Segera Cair

RBO >>>  SELUMA >>>  Hingga saat ini setidaknya baru ada 8 desa di Kabupaten Seluma yang telah mengajukan pencairan Dana Desa (DD) Tahap III tahun anggaran 2021. Sedangkan desa-desa ang lainnya masih dalam proses untuk segera diajukan untuk pencairan juga.
Kedelapan desa tersebut yakni Desa Renah Gajah Mati 1 Semidang Alas, Desa Talang Beringin Seluma Utara, Desa Tanjung Seluai, Seluma Selatan, Desa Lunjuk, Seluma Barat, Desa Talang Rami, Seluma Utara, Desa Talang Empat, Seluma Utara, Desa Sukamaju, Air Periukan dan Desa Talang Benuang, Air Periukan.
Kepala BPKD Kabupaten Seluma, Marah Halim SP.M.AP saat dihuubungi radarbengkuluonline.com mengatakan, sesuai mekanismenya, pencairan Dana Desa dalam satu tahun anggaran dibayar sebanyak 3 termin. Termin pertama dan kedua sebesar 40 persen dan termin ketiga sebesar 20 persen.
"Total anggaran DD tahap III yang disiapkan Pemkab Seluma sebesar Rp 28 miliar, dari 20 persen total pagu anggaran tahun ini yang mencapai Rp 141 Miliar," sampai Marah Halim.
Kepala BPKD Seluma meminta agar kades dan perangkat desa untuk segera melengkapi berkas yang ada, agar pencairan Dana Desa dapat segera tuntas dan direalisasikan. (0ne)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: