Pemkot Serahkan Bantuan Alat Penangkapan Ikan Kepada Nelayan

Pemkot Serahkan Bantuan Alat Penangkapan Ikan Kepada Nelayan

Walikota: Protokol Langit Membuat Kota Bengkulu Cepat Terbebas Covid-19

RBO >>> BENGKULU >>>  Tidak hanya protocol Covid-19 atau kesehatan saja, tapi protocol langit juga merupakan salah satu pendukung yang membuat Kota Bengkulu terbebas dari virus Covid-19. “Kita bersyukur Kota Bengkulu kota yang Covid-19 tidak betah disini. Kemarin level 4 turun menjadi level 3. Lalu, turun lagi menjadi level 2 dan beberapa hari terakhir kita terbebas dari Covid-19,”  ujar Walikota Bengkulu, Helmi Hasan saat menghadiri acara penyerahan bantuan alat penangkapan ikan di Kantor Dinas Perikanan Kota Bengkulu Jumat (15/10).

Helmi Hasan S.E. yang merupakan Walikota Bengkulu periodeo 2013-2018 dan 2018-2023 itu mengatakan bahwa ada sebuah rahasia mengapa Kota Bengkulu cepat terbebas dari Covid-19. Rahasia tersebut bukan hanya menjalankan prokes atau protocol kesehatan saja, namun ada sebuah rahasia yang tidak kalah penting dari hal tersebut.

“Bukan karena protok Covid saja,tapi kita juga punya protocol langit. Apa itu protocol langit? Cintai yang dibumi maka yang dilangit mencintaimu. Sayangi yang dibumi, maka yang di langit mencintaimu,” ujar pak Helmi.

Ia menjelaskan contoh bentuk dari protocol langit yang ia maksud. “Di Kota Bengkulu ini setiap anak yatim yang ditinggal ayah tercintanya, pemerintah, terutama pejabat wajib mengangkat mereka menjadi sebagai anak angkat bagi yang mau.”

 Tujuan hal ini dilakukan ialah untuk membuat anak-anak yatim yang ditinggalkan oleh ayahnya tetap mendapatkan kebahagiaan dan kedepannya nanti juga dapat memberikan motivasi kepada anak-anak yang mengalami hal yang sama sepertinya.

Kita bersyukur Kota Bengkulu cepat terbebas dari Covid-19 dan hal-hal kebaikan seperti program-program protocol langit tersebut tidak berhenti sampai disini aja. Kita tetap harus menjalankan protocol langit dalam kondisi apapun, tidak semata-mata ketika berada di dalam kesulitan saja.

Karena yang namanya sebuah kebaikan, apalagi yang sifatnya membantu dan meringankan beban sesama umat manusia harus tetap dijalankan, agar kita tetap berada didalam lindungan-Nya.

Setelah memberikan pengarahan, maka dilanjutkan dengan pemberian alat bantu penangkapan ikan kepada para nelayan Bengkulu berupa Fish Finder. (Mg-1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: