Kemenkumham Bengkulu Beri Bantuan ke Siswa dan Ratusan Paket Sembako

Kemenkumham Bengkulu Beri Bantuan ke Siswa dan Ratusan Paket Sembako

RBO >>>  BENGKULU >>>  Dalam kegiatan Hari Karyadhika ke-76 ini banyak pengabdian. Kemenkumham Bengkulu memberikan ratusan paket sembako dan bantuan siswa terhadap keluarga pegawai Bapas yang meninggal akibat penyakit covid -19 pada beberapa waktu lalu. Acara ini dihadiri oleh seluruh pejabat jajaran Satker Kemenkumham Bengkulu di Lapas Bentiring Kelas IIA Kota Bengkulu.

Dijelaskan Kakanwil Kemenkumham Provinsi Bengkulu, Imam Jauhari, SH MH, kegiatan ini bentuk dalam program Kemenkumham Bengkulu Peduli Berbagi dan Empati. Tak hanya itu, hal ini bentuk instruksi oleh Menteri Kemenkumham RI, Yasonna Laoly agar seluruh jajaran di daerah mendorong pemulihan ekonomi masyarakat.

"Hari ini kita melaksanakan Hari Dharma Karyadika. Kita melaksanakan berbagai kegiatan. Seperti Kemenkumham peduli berbagi dan empati. Karena kita ketahui, pandemi saat ini belum usai. Sehingga kita memberikan bantuan ke masyarakat," terangnya.

Bantuan sembako diberikan seperti beras, telur, mie dan handsanitizer dan lain lainnya. Pihaknya juga menyerahkan bantuan beasiswa terhadap satu anak pegawai Bapas terpapar covid yang sudah meninggal dunia.

"Kita juga ada pegawai yang terpapar covid dan meninggal. Kita memberikan beasiswa anak pegawai di Bapas. Memang tidak banyak dengan bantuan delapan juta lima ratus ribu ini dapat menyelesaikan pendidikan anaknya," tambahnya.

Selain itu, Kemenkumham Bengkulu juga melaksanakan program donor darah. Ada sebanyak 150 orang se Bengkulu jajaran kita juga mengikuti donor darah ini. "Ini termasuk dari arahan pak Menteri dalam mendorong program pemulihan ekonomi yang ada. Harapan kita dengan bantuan ini dapat meringankan masyarakat yang ada," tandasnya Kamis (21/10) kemarin. (Bro)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: