Sumaryono Juara Gaple SIWO PWI Bengkulu
Sumpah Pemuda, Sukses Laksanakan, Tenis Meja, Catur dan Gaple
radarbengkuluonline.com - BENGKULU – Masih dalam momen peringatan hari lahirnya Sumpah Pemuda yang ke 93 tahun 2021, Seksi Wartawan Olahraga Indonesia (SIWO) PWI Provinsi Bengkulu sukses menggelar tiga kegiatan, setelah tenis meja dan catur. Tadi malam bertempat di Secretariat PWI Provinsi Bengkulu di Jalan Pembangunan, kegiatan SIWO PWI Bengkulu tahun 2021 resmi ditutup oleh Asisten Bidang Pembangunan dan Ekonomi Pemda Provinsi, Sumarno. “Dari Pemda Provinsi Bengkulu memberikan apresiasi kepada PWI yang ikut berperan dalam pembangunan daerah. Baik melalui publikasi pemberitaan media, maupun seperti kegiatan yang dilaksanakan oleh SIWO PWI Provinsi dalam rangka menumbuh kembangkan semangat pemuda untuk berolahraga,” ungkap Sumarno yang hadir saat penutupan kegiatan SIWO PWI Provinsi Bengkulu tadi malam (30/10).
Sementara itu, dari turnamen Gaple Eksekutif yang dilaksanakan oleh SIWO PWI Provinsi, berhasil melahirkan Sumaryono juara 1 berpasangan dengan Zahirman. Lalu juara II pasangan Sukatno & Aminudin. Kemudian juara III Siswoyo bersama rekan.
Kemudian sebelumnya juga diberikan hadiah untuk pemenang tenis meja putra tunggal juara 1, Edwin Aldrin dari Media Online Berita Terbit, juara dua Heru dari Rakyat Bengkulu, juara 3 Budi. Kemudian untuk Tenis Meja Putri juara 1 ada Sofia Harianja dari RRI, lalu Gusmarni juara II. Adapun untuk catur, juara 1 Aminudin dari TVRI.
Ketua SIWO PWI Provinsi Bengkulu, Pihan Pino mengucapkan terima kasih atas support dan partisipasi dari rekan-rekan wartawan yang tergabung di PWI Provinsi Bengkulu. “Kegiatan ini kita gelar dalam rangka memperingati momen Sumpah Pemuda tahun 2021. Dan Ini sebagai bentuk silaturahmi, sekaligus menandakan kebangkitan SIWO PWI Bengkulu bersama pengurus baru. Juga menjadi ajang kita berkumpul saling mengenal kembali setelah pelantikan pengurus PWI Provinsi Bengkulu yang baru. Kepada panitia saya ucapkan terima kasih sudah menyukseskan kegiatan kita. In sya Allah kedepan kegiatan dari SIWO PWI Provinsi Bengkulu akan kembali dilanjutkan,” kata Pihan.
Kemudian dari Ketua PWI Provinsi Bengkulu, Marsal Abadi menambahkan, pihaknya mengapresiasi kegiatan dari SIWO PWI Provinsi yang berhasil kembali menghidupkan kegiatan setelah dalam dua tahun terakhir dilanda pandemic Covid-19. “Mudah-mudahan kedepan ajang ini akan kita jadikan agenda rutin setiap tahunnya di PWI bersama SIWO,” tambah Marsal. (idn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber:
- Share: /*props */?> /*google ads */?> /*amp advernative */?>
- 1 Dinas Dukcapil Tidak Libur Pada Hari Pemungutan Suara 27 November 2024
- 2 KPK Umumkan Status Gubernur Bengkulu, Sekdaprov dan Ajudan Menjadi Tersangka dan Ditahan
- 3 10 Tips Menghemat Bahan Bakar dalam Berkendara: Cara Efektif agar Mobil Tidak Boros BBM saat Berkendara Jarak
- 4 Kajati Bengkulu Kunjungan Kerja di Bengkulu Utara, Pjs Bupati Syaifudin Tagamal Ucapkan Terima Kasih
- 5 Ikuti 9 Cara Memilih Mobil untuk Jalur Ektrem, Berbukit dan Pegunungan
- 1 Dinas Dukcapil Tidak Libur Pada Hari Pemungutan Suara 27 November 2024
- 2 KPK Umumkan Status Gubernur Bengkulu, Sekdaprov dan Ajudan Menjadi Tersangka dan Ditahan
- 3 10 Tips Menghemat Bahan Bakar dalam Berkendara: Cara Efektif agar Mobil Tidak Boros BBM saat Berkendara Jarak
- 4 Kajati Bengkulu Kunjungan Kerja di Bengkulu Utara, Pjs Bupati Syaifudin Tagamal Ucapkan Terima Kasih
- 5 Ikuti 9 Cara Memilih Mobil untuk Jalur Ektrem, Berbukit dan Pegunungan