Beras Gratis Dibagikan Via Sedekah Dua Ribu

Beras Gratis Dibagikan Via Sedekah Dua Ribu

 

radarbengkuluonline.com - BENGKULU -  Walikota Bengkulu, H. Helmi Hasan, SE Senin pagi (1/11) memberi penyuluhan kepada ibu-ibu di Balai Penyuluhan KB Kecamatan Gading Cempaka Kota Bengkulu. Helmi mengatakan, Pemerintah Kota Bengkulu  membuka diri soal apa pun yang menjadi keluh kesah ibu-ibu bisa disampaikan kepada pemerintah kota dan juga bisa langsung melalui no Walikota maupun Wakil Walikota. Selain itu, juga bisa melalui instagram official Helmi Hasan.

“Kami memiliki banyak program. Ada HD Bersalin dan sebagainya. Dan untuk hari ini saya sampaikan penting untuk memberitahu perhatian lebih untuk anak-anak kita yang baru lahir. Terutama asi, usahakan betul memberikan mereka asi. Juga, jangan sampai di usia yang penting dan rentan ini tidak diberikan asi,” ujar Helmi Hasan. BACA JUGA: Dewan Berharap Janji Politik Gubernur dan Wagub Terealisasi Secepatnya

Di Kota Bengkulu, lanjutnya, juga ada program sedekah dua ribu. Jika program ini rajin dilakukan, maka kita bisa membantu sesama. Dengan sedekah dua ribu ini, akan kota balas dengan membagikan 10 kilogram beras satu kartu keluarga (KK) yang setiap bulannya itu 110 rb beras dibagikan.

“Nanti akan didata langsung oleh camat, lurah maupun RT, RW, mana saja warga kita yang berhak mendapatkan program beras 10 kg setiap bulannya. Karena dari sedekah dua ribu tadi kalau dikalikan 100 rb orang, maka itu totalnya Rp 200 juta. Kalau dikalikan sebulan, itu Rp 6 miliar. Kalau 6 miliar itu kita belikan beras, maka 60 rb KK akan mendapatkan beras gratis setiap bulannya.”

Dengan dua ribu, itu tidak bisa membeli 1 mangkok bakso. Tapi kalau disedekahkan, maka kemudian bisa membelikan 60 rb KK di Kota Bengkulu ini 10 kg beras. ''Bukan hanya itu, kita juga mendapatkan pahala juga dari sedekah dua ribu.'' (MG-5)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: