APBDP 2021 Bengkulu Selatan Tidak Ada

APBDP 2021 Bengkulu Selatan Tidak Ada

radarbengkuluonline.com - MANNA - Akibat keterlambatan penyerahan dokumen APBDP 2021,  APBDP  Bengkulu Selatan tahun 2021 ini tidak ada. Karena, Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah tidak bisa melakukan evaluasi dan verifikasi, walaupun sudah disepakati oleh legislatid dan eksekutif .

Bupati Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi,SE.MM mengatakan, kegiatan di Bengkulu Selatan sampai akhir tahun ini hanya  dilaksanakan apa yang sudah dianggarkan di APBD 2021. Kalau memungkinan,  akan dilakukan pergeseran anggaran dengan Peraturan Kepala Daerah(Perkada).

"Untuk dilakukan Perkada ini masih sangat memungkinkan, walaupun saat ini waktunya sudah berada dibulan November dan batas pencairan ditanggal 20 Desember untuk kita membiayai kebutuhan yang dianggap urgent ataupun penting,"ungkap Gusnan saat ditemui radarbengkuluonline.com di ruangannya Selasa (02/11).

Walaupun saat ini APBDP 2021 tidak ada, lanjutnya, ,mudah - mudahan roda pemerintahan bisa berjalan dengan baik. Untuk honor bagi para honorer mudah - mudahan tidak terganggu.

Untuk rencana - rencana kegiatan yang sudah dirancang di APBDP tidak bisa dilaksanakan, tetapi kegiatan - kegiatan yang tertunda saat ini akan dimasukkan dalam APBD 2022.

"Untuk anggaran yang bisa kita cairkan seperti kebutuhan yang mendesak, seperti penanggulangan Covid.Semoga  kejadian seperti ini ditahun yang akan datang tidak terjadi lagi. Dan hal ini menjadi pembelajaran kami untuk terus melakukan pembenahan untuk kebaikan Bengkulu Selatan.''(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: