Minarman: Tetaplah Fokus dengan Pekerjaan

Minarman: Tetaplah Fokus dengan Pekerjaan

radarbengkuluonline.com, MANNA - Kegelisahan ASN di lingkungan Pemda Bengkulu Selatan soal isu mutasi sejak bulan Desember 2021 hingga saat ini terus terjadi.  Isu ini terus terlintas dipikiran dan telinga para pejabat, kapan akan terjadi.

Kepala BKPSDM Bengkulu Selatan, Minarman SH mengatakan, dia belum tahu kapan akan dilakukan mutasi. Memang betul mutasi akan dilakukan. Tetapi belum tahu kapan dilaksanakan. Hal ini dilakukan melihat kebutuhan dan petunjuknya terlebih dahulu. Kalau sudah butuh dan ada petunjuknya, baru diproses.

"Kalau infonya akan dilakukan mutasi,tetapi kapan terlaksana kita belum tahu. Karena mutasi merupakan suatu kebutuhan yang dilakukan oleh Pemerintah untuk  penyegaran agar setiap pejabat memiliki kesempatan yang sama untuk memperlihatkan kinerjanya. Nantinya, ia akan membantu tugas - tugas ataupun program yang akan dilakukan oleh Bupati,"ungkap Minarman saat dihubungi radarbengkulu di ruangannya kemarin.

Minarman yang sering dipanggil Minar itu menambahkan, walaupun mutasi sudah menjadi kebutuhan, tetapi untuk melakukan mutasi ada aturan. Aturan tersebut masih dalam proses. Namun diakui pihaknya sudah mengusul ke KSN untuk izin mutasi, tapi sampai saat ini izin tersebut belum juga diterima. Karena yang mengajukan mutasi bukan hanya Kabupaten Bengkulu Selatan. Tetapi seluruh daerah se-Indonesi. Saat ini pihaknya masih menunggu izin tersebut untuk melakukan tahapan mutasi.

"Walaupun isu mutasi ini sudah lama terdengar, kita berharap seluruh ASN bisa bekerja dengan baik. Jangan sampai isu ini membuat kinerja sebagi ASN menurun. Untuk itu, tetap lah fokus saja dengan pekerjaan. Sebab sebagai ASN selalu dituntut disiplin yang nantinya tercantum dalam penilaian kinerja. Bahkan penilaian kenaikan pangkat. Jangan sampai dengan menurunnya kinerja karena isu mutasi hal ini justru menghambat karir ASN itu sendiri,"papar Minarman.(afa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: