Wajib Didukung, Polres Kaur dan Desa Pengubaian Kerjasama, Buat Kampung Madu Bayangkara dan Kampung Kurma

Gotong Royong buat kampung madu bayangkara dan Kampung kurma-Hendri-radarbengkulu,disway.id
Kampung Kurma dan Kampung Lebah, perlu diketahui nanti ada disatu titik lokasi pinggir pantai. "Disitulah, nanti pusàtnya dari wisatawan itu bisa melihat lebah dari dekat baik yang bersengat ataupun tidak bersengat, kemudian itu nanti bisa melihat produk-produk UMKM dari lebah dan kurma," kata dia.
Kemudian Kurma pun nanti di coba ditanam dipinggir pantai, karena yang menarik adalah apakah kurma ini bisa berbuah di pinggir pantai, kalau untuk di Kota Bengkulu kurma yang tidak ditanam dipinggir pantai itu sudah ada yang berbuah.
Nah ini tentu menjadi daya tarik sendiri nantinya bahwasanya kurma ini ada di pinggir pantai, kalau memang bisa berbuah silahkan, wisatawan bisa memetik langsung buah kurmanya.
"Kita juga menawarkan view atau pemandangan pantai, yang sejuk. Ini perlu kerja keras dari Polres Kaur, Pemda dan masyarakat Pengubaian dan kadesnya, tutur Kapolres Eko.
"Bisa meningkatkan ekonomi masyarakat, khususnya Pengubaian biar masyarakat bisa mengeluarkan produk-produk dari lebah atau kurma, bersyukur bisa berhasil di level Bengkulu, nasional dan bisa go internasional, ada program dari Kementrian Pariwisata sebagai daerah wisata bisa ikut diperlombakan", ujar Kapolres Eko.
Selanjutnya Kepala Desa Pengubaian Herman, mengucapkan terima kasih atas gagasan dari Kapolres Kaur untuk mmbuàt Kampung madu dan kampung kurma tentu selaku kepala desa sangat mendukung adanya kegiatan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: