Lantai Jembatan Sendawar Menganga dan Ancam Keselamatan Pengendara
Jembatan di Desa Sendawar, Semidang Alas Maras rusak, lubang menganga-Wawan-radarbengkulu
RADARBENGKULU - Pengendara yang melintas di kawasan jalinbar (Jalan Lintas Barat), tepatnya di Desa Sendawar, Kecamatan Semidang Alas Maras (SAM) mesti waspada. Pasalnya, sejak beberapa minggu ini kondisi lantai jembatan semi fly over menganga terangkat dan membahayakan Pengendara.
" Sudah sejak beberapa hari ini bantalan besi jembatan menganga mengancam pengendara. Bahkan, semakin lama semakin parah," ujar Muksin, warga Sendawar, Kecamatan Semidang Alas Maras, Senin (30/10).
BACA JUGA:Dinas Pemuda dan Olahraga Seluma Apresiasi Keberadaan GP Ansor
Sejauh ini belum ada petugas terkait, terutama pihak Satker Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional Wilayah Bengkulu yang memperbaiki kondisi jembatan Lintas Barat Sumatera yang ada di Desa Sendawar tersebut.
" Kami berharap agar jembatan ini segera diperbaiki," harapnya.
BACA JUGA:Usulkan Lagi, Wabup Seluma Upayakan Seluruh Desa Memiliki Sanitasi Air Bersih
Senada dikeluhkan Deden (30), pengendara motor warga Desa Pedang Peri, Kecamatan Semidang Alas Maras. Dikatakannya, hampir setiap hari terdapat pengendara yang nyaris terjebak di lubang mengangga.
" Saat ini sebagian jalan sudah ditutup. Beberapa waktu lalu tidak ada tanda, sehingga mengancam pengendara," ujarnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: radarbengkulu