Ini Rangkaian Kegiatan Kampanye Anies Baswedan di Bengkulu, Mulai Tanggal 6 Desember

Ini Rangkaian Kegiatan Kampanye Anies Baswedan di Bengkulu, Mulai Tanggal 6 Desember

Anies kampanye di Bengkulu pada 6 Desember 2023, ini rangkaian kegiatannya-Ist-

 

RADAR BENGKULU - Calon Presiden (Capres) Republik Indonesia (RI) periode 2024-2029 nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan, dijadwalkan akan menghadiri kampanye di Provinsi Bengkulu pada tanggal 6 Desember 2023. 

 

Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Provinsi Bengkulu Sujono, Ketua Pemenangan Daerah, menyatakan bahwa rencana kampanye Anies di Provinsi Bengkulu Pada pada tanggal 6 Desember mendatang dengan sejumlah kegiatan menarik yang melibatkan masyarakat hingga Mahasiswa Bengkulu.

 

Kegiatan kampanye Amin di Bengkulu direncanakan yang akan berlangsung pada tanggal 6 Desember, sejak kedatangan Anies pada pukul 08.00 WIB, dengan jadwal yang padat sejak tiba di bandara Fatmawati. Pada hari Rabu tersebut  Anies Baswedan akan terlebih dahulu Pasar Minggu untuk berdialog dengan pedagang setempat.

BACA JUGA:Ingat! 6 Desember 2023, Anies Baswedan Kampanye di Provinsi Bengkulu

Setelah interaksi di Pasar Minggu, Anies Baswedan dijadwalkan untuk melakukan dialog kebangsaan di Universitas Universitas Prof Dr Hazairin SH (Unihaz). Dalam dialog tersebut, perwakilan mahasiswa dari seluruh Provinsi Bengkulu akan berkesempatan untuk berdialog langsung dengan Anies Baswedan, menyoroti isu-isu penting dan mendengarkan visi serta misi calon tersebut. Rangkaian kegiatan akan dilanjutkan dengan sholat Zuhur di Masjid Akbar Al-Taqwa, diikuti dengan makan siang.

BACA JUGA:Relawan AMIN Bersama PKS Bengkulu Siap Memenangkan Pasangan Anies-Muhaimin di Pilpres 2024

"Namun untuk Lokasi makan siang masih dalam pembahasan untuk dipastikan, " Kata Sujono saat di Konfirmasi Agenda Anies ke Bengkulu.

 

Puncak kegiatan kampanye di Bengkulu akan berlangsung di GOR Sawah Lebar Kota Bengkulu pada siang hari, Dalam orasi kebangsaan, Anies Baswedan akan menyampaikan visi dan misi yang dihadiri oleh sekitar 3000 orang sesuai peraturan PKPU.

BACA JUGA:Survei PRC: Capres Anies Baswedan dan PKS Unggul di Bengkulu

" Peserta terdiri dari relawan dan simpatisan, termasuk komunitas seperti komunitas pencinta motor vespa dan sepeda ontel." katanya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: