Hasil Suara Sementara, Partai Nasdem Bengkulu Selatan Memperoleh 18.023 Suara

Hasil Suara Sementara, Partai  Nasdem Bengkulu Selatan Memperoleh 18.023 Suara

Ketua DPD Partai Nasdem Bengkulu Selatan, Gusnan Mulyadi,SE.MM-Fahmi-radarbengkulu

RADARBENGKULU - Dalam mengikuti kontestan pada Pemilihan Umum (Pemilu) legislatif DPRD Kabupaten dari hasil suara CI yang telah dikumpulkan dari saksi untuk hasil sementara, Partai Nasdem Bengkulu Selatan memperoleh suara 18.023 dari seluruh kader yang mengikuti kontestan

Ketua DPD Partai Nasdem Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi SE.MM mengatakan, dengan perolehan suara tersebut, Partai Nasdem bisa saja menjadi partai pemenangan dalam pemilihan kali ini,dan mempunyai peluang besar untuk menduduki unsur pimpinan.

BACA JUGA:Gampang Banget, Cara Mendapatkan Bantuan Alsintan dari Dinas Pertanian Bengkulu Selatan

 

"Dari perolehan suara sementara 18.023 yang terbesar ada di Dapil I dengan hasil 7.355. Lalu diikuti dari hasil perolehan didapil III dengan jumlah 5.530. Selanjutnya didapil II dengan jumlah  5.138.Dari suara yang kita peroleh, kita juga berkeyakinan perolehan suara ini masih akan  terus meningkat,"papar Gusnan di Posko pemenangan Jumat, 16 Februari 2024.

Dengan capaian perolehan suara tersebut, pihaknya juga yakin pada pemilihan tahun  2024 ini Partai Nasdem yakin peluang untuk mendapatkan unsur pimpinan. 

BACA JUGA:Nasdem Optimis Raih Enam Kursi di DPRD Bengkulu Selatan

 

Dengan pembagian dapil I dua kursi, dapil II dua kursi dan dapil III dapat juga dua kursi, hal ini juga membuktikan bahwa besarnya kepercayaan masyarakat yang diberikan.

Dengan menjadinya  kader dari Partai Nasdem,sebagai perwakilan masyarakat Bengkulu Selatan di lembaga legislatif, dengan kepercayaan itu pihaknya juga akan secara maksimal untuk menciptakan perubahan yang lebih baik untuk Bengkulu Selatan.

BACA JUGA:Prabowo- Gibran Unggul, Ini Daftar Perolehan Suara Pilpres 2024 di Kabupaten Bengkulu Selatan

 

"Dengan kepercayaan yang sudah diberikan oleh masyarakat,apa yang nantinya menjadi aspirasi yang disampaikan, semoga kader Nasdem  mampu memberikan pembangunan yang lebih baik. Mulai dari pembangunan infrastruktur maupun pemberdayaan,"pungkas Gusnan.() 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu