Mobil Sport Listrik ini Akhirnya Bisa Dipesan Dengan Harga Rp 1,1 Miliar, Meski Mahal Namun Berkualitas

Mobil Sport Listrik ini Akhirnya Bisa Dipesan Dengan Harga Rp 1,1 Miliar, Meski Mahal Namun Berkualitas

Mobil listrik MG Cyberster ini termasuk dalam salah satu mobil listrik mahal yang pernah dirilis dari kalangan mobil elektrik sport-poto ilustrasi-

 

RADAR BENGKULU - Setelah sekian lama menunggu debutnya di tahun 2023, Morris Garage (MG) akhirnya mengumumkan harga resmi mobil sport listrik MG Cyberster.

Mobil listrik MG Cyberster ini termasuk dalam salah satu mobil listrik mahal yang pernah dirilis dari kalangan mobil elektrik sport.

Saat ini konsumen sudah bisa memesan mobil listrik ini dari pasar Inggris.

Bagaimana tidak disebut mobil listrik mahal, sebab MG Cyberster dibanderol dengan harga sekitar £54.995 atau Rp 1,1 miliar. 

Diketahui mobil ini akan dikirim ke konsumen pada Agustus tahun depan.

MG telah mengonfirmasi bahwa akan ada dua versi mobil terbuka ini yaitu Trophy dan GT.

BACA JUGA: Tantangan Besar Distan Mukomuko Menyiapkan 100 Ribu Sawit Siap Tanam dengan Kualitas Unggul Untuk Petani

BACA JUGA:Huda, SH, M. Ali Saftaini, Edwar, dan Wismen A Razak Siap Lengkapi Syarat Pendaftaran di DPC Gerindra Mukomuko

Semua model Cyberster dilengkapi dengan baterai 77kWh, dengan kapasitas dan jangkauan yang bervariasi berdasarkan spesifikasi.

Versi Trophy dibekali tenaga 335 tenaga kuda dan torsi 350 Nm, mampu berakselerasi 0-97 km/jam dalam waktu 5,0 detik.

Baterai jenis ini mampu menempuh jarak 508 km.

Sementara tipe GT punya tenaga 496 hp dan torsi 535 Nm. Dengan versi ini, mobil mampu berakselerasi 0-62 km/jam dalam waktu 3,2 detik dan memiliki jangkauan 444 km.

Melansir VIVA Otomotivo mengumumkan di situs Autocar pada Minggu, 28 April 2024, bahwa setiap varian Cyberster akan menawarkan mode berkendara yang dapat disesuaikan, kursi multi-arah, manajemen panas, dan pengereman regeneratif adaptif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: