Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bengkulu Tengah Gelar Lomba Bertutur Tingkat SD dan MI

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Bengkulu Tengah Gelar Lomba Bertutur Tingkat SD dan MI

Foto bersama saat menggelar Lomba Bertutur Tingkat SD dan MI-Agus-radarbengkulu

BACA JUGA: PGRI Bengkulu Tengah Gelar Konferensi Kerja, Siap Memajukan Dunia Pendidikan

 

Kepala Dispusip Benteng, Agung Budiyanto, SE, MM menjelaskan, adapun tema dalam kegiatan ini yaitu "Kita Tingkatkan Budaya Baca Anak Dengan Bertutur" diikuti sebanyak 20 peserta siswa dan siswi sekolah tingkat SD dan MI. 

Melalui lomba bertutur ini diharapkan dapat memperkenalkan cerita rakyat nusantara melalui bercerita atau bertutur. Selain itu, lomba ini juga dapat menumbuhkan karakter bangsa melalui kegemaran membaca dan kecintaan terhadap budaya lokal.

BACA JUGA:Pangkalan Tergiat Kwarcab Benteng 2024, Pramuka MIN 1 Bengkulu Tengah Raih Juara 3

 

"Lomba ini tak hanya dalam memenuhi kewajiban sebuah program pemerintah, akan tetapi juga bisa mengajak orang tua siswa untuk ikut berperan aktif mengenalkan budaya bertutur kepada putra-putrinya melalui pemberdayaan gemar membaca dan berliterasi. Sehingga putra putri mereka dapat tetap mengenal budaya daerah.Tentunya lomba bertutur ini adalah kiat untuk mendekatkan anak pada buku agar gemar membaca," kata Agung. 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu