Kodim 0407 Kota BengkuluTatap Muka dengan Aparat Pemda Bengkulu Tengah

Kodim 0407 Kota BengkuluTatap Muka dengan Aparat Pemda Bengkulu Tengah

Komando Distrik Militer (Kodim) 0407/Kota Bengkulu saat menggelar kegiatan Komunikasi Sosial terhadap Aparat Pemerintah Bengkulu Tengah-Agus-radarbengkulu

RADAR BENGKULU - Komando Distrik Militer (Kodim) 0407/Kota Bengkulu menggelar kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) terhadap Aparat Pemerintah di Ruang Lingkup Pemerintahan Kabupaten Bengkulu Tengah, Kamis (27/6).

Tampak hadir Dandim 0407/KB Letkol. Inf. Widi Rahman, S.H., M.Si., Kajari Dr. Firman Halawa, S.H., M.H., Wakapolres Kompol Andrianto, S.H., Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Nurul Iwan Setiawan, beberapa Kepala OPD, Seluruh Camat dan Kepala Desa di Kabupaten Bengkulu Tengah.

BACA JUGA:Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Bengkulu Tengah Ikuti Lomba GTTGN ke XXV Tingkat Nasional

 

Sementara itu, Dandim 0407 Kota Bengkulu Letkol Inf. Widi Rahman memaparkan beberapa kegiatan yang telah dilakukan oleh TNI melalui Kodim 0407 Kota Bengkulu dalam terjun langsung membantu masyarakat.

Letkol Inf Widi Rahman menjelaskan bahwa kegiatan tatap muka pada hari ini dimaksudkan untuk bertemu dan berdiskusi secara langsung dengan para kades dan camat di Bengkulu Tengah untuk memberikan sosialisasi terkait peran dan fungsi TNI dalam membantu masyarakat secara langsung di lapangan.

BACA JUGA:Penutupan HUT Bengkulu Tengah ke-16 Dimeriahkan dengan Penampilan Band J-Rocks

 

"Babinsa merupakan ujung tombaknya TNI di kewilayaan dalam membantu masyarakat secara langsung. Maka dari itu, sangat penting TNI melaksanakan sosialisasi agar dapat di ketahui oleh masyarakat," jelasnya. 

"Semoga masyarakat melalui kades masing-masing dapat mengerti peran dan fungsi TNI, sehingga melalui Pemerintah Daerah beserta Forkopimda, TNI dapat berkolaborasi membantu pembangunan di Kabupaten Bengkulu Tengah ini," pungkasnya 

BACA JUGA: Lomba Sepeda Hias Meriahkan Hari Ulang Tahun Bengkulu Tengah ke-16

 

Sementara itu, Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Nurul Iwan Setiawan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan tahap perkenalan Dandim terhadap seluruh Kades di Bengkulu Tengah. Meskipun begitu, makna dan nilai dalam kegiatan ini sangatlah penting. 

"Kegiatan ini sangat bermanfaat untuk dapat mengungkapkan suatu keinginan yang di sampaikan dari kepala desa yang mewakili masyarakat, sehingga dapat di diskusikan agar di tindaklanjuti oleh Pemerintah Daerah yang bersinergi dengan TNI/Polri maupun unsur Forkopimda lainnya," kata Nurul. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: radarbengkulu