Pimpinan DPRD Mukomuko Sementara Belum Ditunjuk oleh Gerindra dan Golkar

Pimpinan DPRD Mukomuko Sementara Belum Ditunjuk oleh Gerindra dan Golkar

Golkar dan Gerindra Belum Tunjuk Calon Pimpinan DPRD Mukomuko Sementara, Sekwan Bingung-Seno-

radarbengkuluonline.id - Jajaran Sekretariat DPRD Mukomuko masih melakukan persiapan pelantikan dan pengambilan sumpah 25 anggota DPRD Mukomuko periode 2024-2029 yang bakal dilantik pada hari Selasa, 20 Agustus mendatang. 

"Kalau persiapan, bisa dikatakan nyaris final. Jadi ini (Ahad, 18 Agustus) kami masih menyempurnakan persiapan ruangan. Karena tanggal 16 Agustus kemarin ruangan rapat paripurna di pakai untuk rapat paripurna istimewa HUT ke-79 Kemerdekaan RI. Pelantikan nanti di ruang rapat paripurna. Sedang dipersiapkan," ungkap Sekwan Mukomuko, Syahrizal ketika dikonfirmasi hari Ahad, 18 Agustus 2024. 

BACA JUGA:Gubernur Bengkulu Memastikan Pelayanan Kesehatan Gratis Untuk Masyarakat Harus Berjalan Baik

BACA JUGA:Langkah Besar Mengubah Wajah Danau Dendam Tak Sudah Provinsi Bengkulu Menjadi Wisata Baru

Yang membuat bingung Sekwan sekarang ini, dua Parpol pemenang Pileg DPRD Mukomuko yakni Golkar dan Gerindra belum menunjuk siapa calon pimpinan DPRD sementara. 

Dijelaskan Syahrizal, setelah 24 anggota DPRD Mukomuko hasil Pileg 2024 dilantik, maka masa bakti anggota DPRD Mukomuko periode 2019-2024 akan berakhir. Otomatis pimpinan DPRD yang selama 5 tahun ini juga berakhir. 

BACA JUGA:Bukti Baru Kasus Sianida Bakal Dibawa Otto Hasibuan dan Jessica Wongso di Sidang PK

BACA JUGA:Ini Sosok yang Bakal Melantik 25 Anggota DPRD Mukomuko Pada Selasa 20 Agustus 2024

Dengan demikian, lanjut Sekwan, perlu ditunjuk pimpinan sementara DPRD Mukomuko, sebelum nanti diproses siapa Pimpinan DPRD Mukomuko definitif untuk periode 2024-2029. 

"Tata tertibnya, atau mekanisme penentuan pimpinan sementara lembaga legislatif ini berdasarkan surat tugas dari Parpol. Yang kami bingung, sampai sore ini, Golkar sebagai pemenang pertama dan Gerindra pemenang ketiga, belum menunjuk siapa yang bakal ditugaskan menjadi calon pimpinan DPRD Mukomuko sementara. Yang sudah ada surat masuk ke Sekretariat itu dari Hanura, Parpol Hanura menunjuk Wisnu Hadi sebagai pimpinan DPRD," ungkap Syahrizal. 

"Jadi pimpinan sementara itu 2 orang. Penunjukannya tidak lagi dipilih dari anggota yang paling tua dan paling muda usia, melainkan dari surat tugas Parpol pemenang. Mau gak mau surat penugasan sebagai ketua sementara harus ada dari Parpol ," imbuh Sekwan. 

BACA JUGA:Pertamina Atur Strategi Pengiriman BBM ke Pulau Enggano Bengkulu Meski Cuaca Badai

Kata Syahrizal, pihak Sekretariat DPRD sudah meminta Parpol pemenang untuk menunjuk calon pimpinan DPRD Mukomuko sementara, melalui surat.

Tidak hanya itu, komunikasi lisan via sambungan telepon juga telah dilakukan. Hanya saja, hingga Minggu sore, Sekretariat DPRD belum menerima surat tugas dari Golkar dan Gerindra prihal calon pimpinan DPRD yang ditunjuk. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: